Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis nilai perjuangan tokoh utama dalam novel Namaku Alam karya Leila S. Chudori serta relevansinya sebagai bahan ajar di MA Ma’arif NU Paguyangan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini yaitu novel Namaku Alam karya Leila S. Chudori yang diterbitkan pada tahun 2023. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik baca, catat, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data menurut Miles dan Huberman yang meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditemukan nilai perjuangan yang ditunjukkan oleh tokoh utama Alam yang meliputi berjiwa Pancasila, berjiwa patriot, berjiwa satria, berlandaskan pada kondisi nyata dan tantangan bangsa, memuat nilai bagi orang lain bukan hanya untuk kepentingan diri sendiri,serta mempertimbangkan masa lalu, masa kini, dan masa depan. Kajian nilai perjuangan tokoh utama dalam novel Namaku Alam karya Leila S. Chudori relevan dijadikan sebagai bahan ajar Bahasa Indonesia di MA Ma’arif NU Paguyangan, khususnya dalam mendukung pencapaian Kompetensi Dasar (KD) 3.8 dan 3.9. Dengan mempelajari nilai perjuangan, siswa tidak hanya memahami isi dan pesan novel secara mendalam, tetapi juga dapat menginternalisasi nilai-nilai positif yang terdapat di dalamnya.
Copyrights © 2025