Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar (JIPDAS)
Vol 5 No 4 (2025): Vol. 5 No. 4 Edisi November 2025

PENGARUH PEMBERIAN REWARD TERHADAP MOTIVASI BELAJAR BAHASA INDONESIA SISWA KELAS V MI AL-ABROR SIDOARJO

Masruroh, Mayya Kholidah (Unknown)
Syamsul Ghufron (Unknown)
Suharmono Kasiyun (Unknown)
Sri Hartatik (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2025

Abstract

Rendahnya semangat belajar siswa sering menjadi hambatan dalam tercapainya tujuan pembelajaran di sekolah dasar. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pemberian reward berupa alat tulis terhadap motivasi belajar siswa kelas V MI Al-Abror Sidoarjo pada mata pelajaran Bahasa Indonesia materi Mengenal Kalimat Perintah. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini bersifat kuantitatif dengan desain quasi experimental tipe one group pretest-posttest. Seluruh siswa kelas V yang berjumlah 24 orang dijadikan subjek penelitian dengan teknik total sampling. Instrumen yang digunakan berupa angket motivasi belajar, dan data dianalisis menggunakan uji N-gain score. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebelum diberi perlakuan, motivasi belajar siswa berada pada kategori kurang dengan rata-rata skor 2,77. Setelah diberi reward berupa alat tulis, motivasi belajar meningkat ke kategori tinggi dengan rata-rata skor 4,16. Rata-rata N-gain score sebesar 0,62 atau 62% menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan. Suasana pembelajaran menjadi lebih positif dan partisipatif karena siswa merasa dihargai dan terdorong untuk lebih aktif. Temuan ini menunjukkan bahwa pemberian reward berupa alat tulis berpengaruh terhadap peningkatan motivasi belajar dan mendukung proses pembelajaran yang lebih menyenangkan serta bermakna.  

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIPDAS

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal JIPDAS (Jurnal Imiah Pendidikan Dasar) merupakan sarana publikasi untuk para Akademisi seperti Guru, Mahasiswa dan Dosen. jurnal ini bertujuan untuk menjadi wadah publikasi penelitian dibidang pendidikan dasar, jurnal JIPDAS dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas ...