IPSSJ
Vol. 2 No. 06 November (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal

Harmonisasi PSAK Syariah Indonesia dengan Standar AAOIFI: Kajian Sistematis Literatur untuk Pengembangan Pelaporan Keuangan Syariah

Leony Saskiacarpani, Ivan Gunadi, Sapira, Cherlin Khalidanallah, Faidil Ramadan, Dinda Oktaradani (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji harmonisasi antara Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) Syariah Indonesia dengan standar akuntansi internasional yang diterbitkan oleh Accounting and Auditing Organization for Islamic Financial Institutions (AAOIFI). Kajian ini dilakukan melalui pendekatan Systematic Literature Review (SLR) terhadap berbagai penelitian terdahulu yang relevan dengan topik harmonisasi standar akuntansi syariah. Hasil kajian menunjukkan bahwa meskipun terdapat sejumlah kesamaan prinsip antara PSAK Syariah Indonesia dan AAOIFI, masih terdapat beberapa perbedaan dalam aspek pengakuan, pengukuran, dan penyajian laporan keuangan syariah. Perbedaan tersebut menimbulkan tantangan dalam upaya harmonisasi, namun sekaligus membuka peluang untuk pengembangan standar akuntansi syariah di Indonesia agar lebih sejalan dengan praktik internasional. Dengan demikian, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi penguatan pelaporan keuangan syariah di Indonesia serta mendukung integrasi sistem akuntansi syariah pada level global.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ojs

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health Social Sciences

Description

Integrative Perspectives of Social and Science Journal (IPSSJ) dengan E-ISSN 3064-4011 merupakan sebuah jurnal ilmiah nasional yang mempublikasikan artikel hasil penelitian multidisiplin di berbagai bidang ilmu, seperti ilmu sains, teknik, pendidikan, ilmu sosial humaniora, bahasa/linguistik, ...