Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 8, No 3 (2025): Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA CIASIHAN MELALUI PENGOLAHAN BUAH JAMBU BIJI MERAH UNTUK PEMBUATAN SELAI

Kuswandi, Wawan (Unknown)
Reza, Muhammad Aulia (Unknown)
Nasution, Umar (Unknown)
Rahman, First Riyatna (Unknown)
Ichsan Syam, Muhammad Luthfi (Unknown)
Ranti, Arum Ratnaning (Unknown)
Rahmin, Wulan Ali (Unknown)
Khosiin, Khosiin (Unknown)
Sutowo, Irpan Ripa’I (Unknown)
Hermawan, Febriangga (Unknown)
S, Zazirah (Unknown)
Dharma, Dinda Farahdilla (Unknown)
Ramlan, Ramlan (Unknown)
Salsabila, Balqis (Unknown)
Nasution, Riska Jannah (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2025

Abstract

Guava is a fruit rich in vitamin C, fiber, and antioxidants, making it potentially beneficial for supporting health and producing economically valuable products. Through its orchards, the community of Ciasihan Village produces high-quality guava that can be marketed as fresh fruit or processed into juice products. However, the potential of this guava has not been widely disseminated or fully utilized. This community service aims to enhance the understanding and skills of the PKK women in Ciasihan Village in processing and marketing guava to its full potential in order to increase the product’s economic value and health benefits. The community service activities consist of three stages: discussion; preparation and coordination; and training. The result of this program is the increased understanding and skills of the PKK women in Ciasihan Village in marketing guava jam, helping them generate ideas to develop economically valuable products. This activity concludes that the PKK women in Ciasihan Village feel educated and assisted in finding ideas to process red guava. The recommendation from this activity is the need for further training to improve the knowledge and skills of the PKK women in Ciasihan Village to produce processed products and create economic opportunities to enhance the local community’s well-being.Buah jambu biji adalah buah yang kaya akan vitamin C, serat, dan antioksidan, menjadikannya potensial untuk mendukung kesehatan serta pengolahan produk bernilai ekonomis. Masyarakat Desa Ciasihan, melalui perkebunannya, menghasilkan buah jambu biji dengan kualitas yang baik, yang dapat dipasarkan sebagai buah segar maupun diolah menjadi produk jus. Namun, potensi buah jambu biji ini belum tersebar secara luas dan dimanfaatkan secara maksimal. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan ibu PKK di Desa Ciasihan dalam mengolah dan memasarkan buah jambu biji secara optimal, guna meningkatkan nilai ekonomi dan potensi kesehatan dari produk tersebut. Kegiatan pengabdian masyarakat ini meliputi tiga tahap, yaitu tahap diskusi, tahap persiapan dan koordinasi, serta tahap pelatihan. Hasil pengabdian ini adalah peningkatan pemahaman dan keterampilan ibu PKK di Desa Ciasihan dalam pemasaran produk selai jambu biji, yang membantu masyarakat memiliki ide untuk mengembangkan produk bernilai ekonomis. Kesimpulan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini, ibu-ibu PKK Desa Ciasihan merasa teredukasi dan terbantu dalam menemukan ide untuk mengolah buah jambu biji merah. Rekomendasi dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah perlunya pelatihan lebih lanjut untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu-ibu PKK di Desa Ciasihan, sehingga dapat menghasilkan produk olahan dan menciptakan peluang ekonomi yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

kumawula

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Kumawula: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, dengan nomor terdaftar ISSN 2620-844X (online) adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh Pusat Studi Desentralisasi dan Pembangunan Partisipatif Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran. Jurnal ini meliputi berbagai ...