Jurnal Informasi Kesehatan Indonesia (JIKI)
Vol. 11 No. 2 (2025): Jurnal Informasi Kesehatan Indonesia

ANALISIS KESESUAIAN SOP PENGKODEAN DIAGNOSIS DAN TINDAKAN BERDASARKAN ICD DI RS UNIVERSITAS BRAWIJAYA

Alvionita, Chyntia Vicky (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2025

Abstract

SOP (Standar Operasional Prosedur) sangat penting dalam menjamin konsistensi dan akurasi pengkodean diagnosis dan tindakan medis. Ketidaksesuaian dengan standar dapat berdampak pada kualitas data dan pelayanan rumah sakit. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang dilakukan di Unit Rekam Medis Rumah Sakit Universitas Brawijaya. Data dikumpulkan melalui observasi dan wawancara terhadap 3 orang petugas rekam medis. Instrumen yang digunakan berupa lembar checklist untuk menilai kelengkapan isi SOP dan panduan wawancara untuk menggali pemahaman serta penerapan SOP dalam praktik sehari-hari. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa dari 16 unsur yang dinilai, hanya 10 unsur (62,5%) yang terpenuhi, termasuk ketiadaan tanda tangan persetujuan, tidak lengkapnya petunjuk pengkodean ICD-10 volume 3, serta belum dijabarkannya langkah-langkah spesifik pengkodean. Wawancara mengungkapkan bahwa SOP yang ada dinilai kurang rinci dan belum memenuhi standar sebagai acuan utama. Para informan menyatakan bahwa SOP perlu diperbaiki agar dapat digunakan secara optimal dalam mendukung ketepatan pengkodean diagnosis dan tindakan. SOP pengkodean diagnosis dan tindakan di RS Universitas Brawijaya masih memerlukan revisi menyeluruh. Perbaikan elemen-elemen kunci dalam SOP perlu dilakukan agar SOP dapat berfungsi sebagai panduan operasional yang akurat, legal, dan sesuai dengan standar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIKI

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Informasi Kesehatan Indonesia is a journal to disseminate various scientific papers on health development and other research of health also disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of health ...