Karya sastra tentu memiliki berbagai manfaat, namun untuk memahami keuntungan tersebut, perlu dilakukan analisis terlebih dahulu melalui kajian khusus, salah satunya adalah kajian struktural. Peneliti melaksanakan kajian struktural pada sebuah karya sastra yang berupa cerpen. Cerpen berjudul “Gugatan” karya Supartika dipilih sebagai objek analisis dalam penelitian ini karena keunikannya, keselarasan strukturnya, serta adanya nilai moral yang bisa menjadi pelajaran bagi para pembaca. Penelitian ini memiliki tujuan untuk (1) menggambarkan hubungan antara unsur-unsur intrinsik dalam cerpen “Gugatan” karya Supartika dan (2) menggambarkan nilai moral yang terkandung dalam cerpen tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Deskriptif kualitatif. Langkah-langkah pengumpulan data terdiri dari (1) Membaca cerpen “Gugatan” dengan seksama, (2) Menganalisis keselarasan unsur intrinsik dalam cerpen, (3) Mencatat dialog yang terdapat di dalam cerpen, (4) Menggunakan metode pustaka sebagai referensi dalam daftar pustaka yang mendukung penelitian ini, (5) Menganalisis dan mendeskripsikan nilai moral yang ada dalam cerpen “Gugatan”. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, cerpen “Gugatan” karya Supartika menunjukkan adanya hubungan antara unsur-unsurnya dan nilai moral yang disampaikan dapat diterima oleh para pembaca.
Copyrights © 2025