Jurnal Vokasi Keperawatan (JVK)
Vol. 8 No. 2 (2025): DESEMBER

Hubungan Kecemasan dengan Nyeri Tension Type Headache pada Pasien Hipertensi di Puskesmas Palaran

Amirah, Shalsa (Unknown)
Thomas Ari Wibowo (Unknown)
Ulfatul Muflihah (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2025

Abstract

Latar Belakang Masalah: Hipertensi, sering disebut sebagai "silent killer," dapat menyebabkan berbagai komplikasi, termasuk nyeri kepala. Tension Type Headache (TTH) adalah jenis nyeri kepala yang umum dan berpengaruh pada kualitas hidup. Kecemasan, yang dipicu oleh faktor psikososial, juga berkontribusi terhadap intensitas nyeri pada pasien hipertensi. Namun, penelitian mengenai hubungan antara kecemasan dan TTH pada pasien hipertensi masih terbatas. Tujuan: Untu menganalisis hubungan kecemasan dengan nyeri tension type headache pada pasien hipertensi di Puskesmas Palaran Samarinda. Metodologi: Penelitian menggunakan desain kuantitatif korelasional dengan pendekatan crossectional. Jumlah sammpel dalam penelitian ini adalah 170 penderita hipertensi yang mengalami nyeri tensiontype headache, instrumen yang digunakan berupa kuesioner zung self anxiety rating scaleuntuk mengukur kecemasan dan numeric rating scale untuk mengukur nyeri tension type headache. Hasil: Uji analisis statistik dengan spearman Rho menunjukkan hasil p-value 0,001 (p<0,05) artinya ada hubungan signifikan kecemasan dengan nyeri tension type headache nilai koefisien korelasi didapatkan 0,178 dalam artian korelasi yang cukup Saran: Peneliti selanjutnya diharapkan untuk melakukan studi lanjutan dengan sampel yang lebih besar dan mempertimbangkan variabel lain, serta mengembangkan dan menguji metode intervensi yang efektif untuk mengurangi kecemasan dan nyeri pada pasien TTH.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JurnalVokasiKeperawatan

Publisher

Subject

Nursing

Description

Jurnal Vokasi Keperawatan (JVK) includes the publication of lecturer and student research results related to nursing and health sciences. The fields of nursing include surgical Medical Nursing, Maternity Nursing, Child Nursing, Mental Nursing, Family Nursing, Gerontik Nursing, Nursing Management, ...