Jurnal Aplikasi Teknologi Informasi dan Manajemen (JATIM)
Vol 6 No 2 (2025): Jurnal Aplikasi Teknologi Informasi dan Manajemen (JATIM)

Analisis Kualitas Model Proses Bisnis Perkuliahan dengan Implementasi Process Mining

Rahmadianti, Adilla (Unknown)
Fauzan, Abd. Charis (Unknown)
Tricahyo, Vion Age (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas model proses bisnis perkulihan melalui implementasi teknik process mining yang meliputi discovery, conformance checking, dan enhancement melalui Algoritma Alpha, Alpha ++ dan Heuristic Miner. Penelitian yang dilakukan ini menganalisis event log pada proses bisnis perkuliahan pada lingkungan mahasiswa Ilmu Komputer angkatan 2020 di Universitas Nahdlatul Ulama Blitar. Data yang diperoleh ini didapatkan melalui Sistem Informasi Akademik Universitas Nahdlatul Ulama Blitar. Dengan mengidentifikasi area-area yang memerlukan perbaikan dan memberikan rekomendasi untuk meningkatkan efesiensi dan efektivitas proses bisnis perkuliahan. Hasil penelitian yang dilakukan mencakup analisis yang komprehensif dan rekomendasi untuk dilakukannya evaluasi bertahap dalam menstabilkan aktivitas dalam proses bisnis yang telah berjalan sesuai dengan hasil identifikasi proses bisnis perkuliahan. Algoritma Heuristic Miner mampu menghasilkan model proses yang sesuai berdasarkan event log dari pada algoritma Alpha dan Alpha ++.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jatim

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

JATIM (Jurnal Aplikasi Teknologi Informasi dan Manajemen) dikelola secara profesional dan diterbitkan oleh Fakultas Teknik Universitas Islam Madura dalam membantu para akademisi, peneliti dan praktisi untuk menyebarkan hasil penelitiannya. Fakultas Teknik Universitas Islam Madura merupakan salah ...