Journal of Innovative and Creativity
Vol. 5 No. 3 (2025)

Gambaran Pengetahuan Ibu Mengenai Pijat Bayi Di Tpmb Wahidah, S.ST Tahun 2025

Nisa, Susi Rahmatun (Unknown)
Dewi, A.A Santi (Unknown)
Winingsih, Gusti Ayu Martha (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2025

Abstract

Data menunjukkan bahwa hanya 10% dari total bayi di Indonesia yang telah mendapatkan pijat bayi, dengan angka yang lebih rendah di beberapa provinsi. Angka kematian bayi yang masih tinggi di beberapa daerah juga menunjukkan perlunya perhatian lebih terhadap stimulasi yang dapat meningkatkan kesehatan dan perkembangan bayi. Hal ini disebabkan kurangnya informasi dan pemahaman yang tepat mengenai pijat bayi menyebabkan banyak orang tua, terutama ibu, menganggap pijat bayi bukanlah terapi yang penting, atau hanya dilakukan saat bayi sakit. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan pengetahuan ibu mengenai pijat bayi di TPMB Wahidah, S.ST. Metode penelitian ini bersifat deskriptif dan melibatkan 30 responden ibu yang memiliki bayi berusia 1-12 bulan. Penelitian ini mengkaji pengetahuan ibu berdasarkan umur, pendidikan, pekerjaan, dan sumber informasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 21 responden (70%) memiliki pengetahuan baik, 6 responden (20%) memiliki pengetahuan cukup, dan 3 responden (10%) memiliki pengetahuan kurang. Penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar ibu di TPMB Wahidah memiliki pengetahuan yang baik mengenai pijat bayi, meskipun masih ada ruang untuk peningkatan pengetahuan di kalangan ibu lainnya. Penelitian ini juga menyarankan agar tenaga kesehatan memberikan edukasi yang lebih lengkap mengenai teknik pijat bayi agar ibu dapat menerapkannya di rumah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

joecy

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Journal of Innovative and Creatifity (JOECY) publishes research articles in the field of education which report empirical research on topics that are significant across educational contexts, in terms of design and findings. The topic could be in curriculum, teaching learning, evaluation, quality ...