Jurnal Informatika Teknologi dan Sains (Jinteks)
Vol 7 No 4 (2025): EDISI 26

PERANCANGAN PROTOTYPE SISTEM PEMANTAUAN SLOT PARKIR CERDAS DENGAN NOTIFIKASI REAL-TIME BERBASIS INTERNET OF THINGS

Wahyudi, Rizky (Unknown)
Saludin, Saludin (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini merancang prototipe sistem pemantauan slot parkir cerdas dengan notifikasi real-time berbasis Internet of Things (IoT) di Politeknik Bisnis Digital Indonesia. Sistem dibangun untuk mengatasi keterbatasan kapasitas parkir dan ketiadaan informasi ketersediaan slot. Perangkat keras yang digunakan meliputi ESP32, sensor ultrasonik, RFID MFRC-522, motor servo, LCD, buzzer, dan LED, sedangkan perangkat lunak menggunakan Node.js, PHP, HTML, dan protokol MQTT. Metode pengembangan menggunakan V-Model dari analisis kebutuhan hingga pengujian. Hasil implementasi menunjukkan sistem mampu mendeteksi ketersediaan slot, memverifikasi pengguna, serta mengirimkan informasi real-time ke dashboard web, sekaligus mengelola akses kendaraan secara otomatis dan menyimpan data ke database. Sistem berfungsi baik sesuai kebutuhan dan dapat dikembangkan dengan teknologi Machine Learning untuk pengenalan plat nomor dan pengelolaan parkir bertingkat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JINTEKS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering

Description

Jurnal Informatika Teknologi dan Sains (JINTEKS) merupakan media publikasi yang dikelola oleh Program Studi Informatika, Fakultas Teknik dengan ruang lingkup publikasi terkait dengan tema tema riset sesuai dengan bidang keilmuan Informatika yang meliputi Algoritm, Software Enginering, Network & ...