SPIRIT
Vol 17, No 2 (2025): SPIRIT

PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI PEMANTAUAN PEMBANGUNAN JALAN BERBASIS ANDROID DENGAN METODE RAPID APPLICATION DEVELOPMENT (RAD) STUDI KASUS KANTOR PUBM KABUPATEN PASURUAN

Selviana, Renita (Unknown)
Lutfi, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2025

Abstract

Pemantauan pembangunan jalan di tingkat dinas sering menghadapi masalah keterlambatan informasi, kurangnya transparansi, dan pencatatan yang tidak akurat. Penelitian ini mengembangkan sebuah aplikasi berbasis Android untuk pemantauan pembangunan jalan yang memungkinkan pelaporan progres secara real-time oleh mandor, verifikasi dan instruksi oleh manajer, serta monitoring oleh admin. Sistem dirancang menggunakan arsitektur client-server dengan REST API (PHP) dan basis data MySQL. Metode pengembangan yang digunakan adalah Rapid Application Development (RAD) untuk mempercepat pembuatan prototipe dan iterasi berdasarkan umpan balik pengguna. Fitur utama meliputi manajemen proyek, tambah laporan harian (tanggal, cuaca, progres %, jumlah pekerja, peralatan, biaya, foto), komentar/instruksi, dan dashboard admin dengan grafik progres. Pengujian fungsional menggunakan Black-box menunjukkan semua fitur berjalan sesuai rencana tanpa kesalahan kritis. Aplikasi diharapkan meningkatkan transparansi, kecepatan pengambilan keputusan, dan akurasi laporan proyek jalan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

spirit

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Spirit : STMIK Yadika Journal of Computing and Cybernetic System diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer didukung oleh Lembaga Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) STMIK Yadika Bangil. Redaksi mengundang para profesional dari dunia usaha, pendidikan dan ...