Ibu rumah tangga rentan mengalami masalah mental karena tekanan fisik, emosional, sosial, ekonomi. Kurangnya pengetahuan dan ketrampilan tentang kesehatan mental berdampak buruk bagi ibu dan keluarga. Ibu rumah tangga adalah kelompok pengguna media sosial terbanyak. Hal ini bisa dimanfaatkan untuk menyebarkan informasi dan membangun bisnis produk digital untuk ekonomi kreatif ibu. Kegiatan meliputi sosialisasi kesehatan mental dan manajemen stres, pelatihan edukator kesehatan mental, penerapan teknologi berupa pembuatan, penjualan dan pemasaran produk digital, pendampingan dan evaluasi serta keberlanjutan. Kegiatan diikuti oleh 25 ibu di Kelurahan Maubeli, menggunakan buku saku, leaflet, banner, power point. Hasil kegiatan didapatkan peningkatan skor pengetahuan dan ketrampilan ibu tentang kesehatan mental (skor pre test=8, skor post test=10). Skor pengetahuan dan ketrampilan ibu terkait produk digital juga meningkat (skor pre test=7, skor post test=9). Ibu juga menghasilkan produk digital yang dijual di toko online. Ibu dapat melakukan edukasi melalui media sosial dan konsisten membuat dan menjual produk digital.
Copyrights © 2025