Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan buku ajar interaktif Pendidikan Agama Islam (PAI) yang layak dan efektif untuk siswa Sekolah Dasar di SDN 1 Musi Rawas Utara. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada keterbatasan bahan ajar yang bersifat konvensional dan kurang melibatkan keaktifan siswa dalam pembelajaran PAI. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model ADDIE yang meliputi tahap Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Subjek penelitian terdiri atas siswa kelas dan guru PAI di SDN 1 Musi Rawas Utara. Instrumen pengumpulan data meliputi angket validasi ahli, angket respon guru dan siswa, serta tes hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku ajar interaktif yang dikembangkan dinyatakan sangat layak oleh ahli materi dan ahli media, mendapat respon sangat positif dari guru dan siswa, serta mampu meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi PAI. Dengan demikian, buku ajar interaktif ini dapat digunakan sebagai sumber belajar alternatif dalam pembelajaran PAI di sekolah dasar.
Copyrights © 2025