Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan untuk menjawab kebutuhan peningkatan literasi teknologi pada siswa sekolah menengah pertama, khususnya terkait pemahaman dasar mengenai perangkat mikrokontroler. Jumlah peserta pada kegiatan ini berjumlah 120 peserta (20 siswa per kelas) untuk enam kelas. Siswa kelas tujuh di SMP Al-Muslim Sidoarjo masih memiliki keterbatasan dalam mengakses pembelajaran teknologi yang aplikatif, sehingga diperlukan suatu program yang mampu memperkenalkan konsep komputasi dasar secara menarik dan mudah dipahami. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pemahaman awal tentang penggunaan Arduino melalui pendekatan praktik langsung. Metode pelaksanaan meliputi penyampaian materi pengantar, demonstrasi penggunaan perangkat, pendampingan praktik, serta pengamatan terhadap respons dan keterlibatan peserta. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa siswa mampu memahami prinsip dasar kerja Arduino, mengoperasikan komponen sederhana, dan menunjukkan peningkatan minat terhadap teknologi. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah bahwa pendekatan praktik langsung efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa mengenai konsep komputasi dasar dan mendorong motivasi belajar teknologi di tingkat sekolah menengah pertama.
Copyrights © 2025