Khadimul Mujtama’: Journal of Community Service
Vol. 1 No. 1 (2025): Khadimul Mujtama': Journal of Community Service

PENGENALAN MENULIS HURUF HIJAIYAH METODE HAMIDIYAH DI MAJLIS NURUL HIDAYAH

Karin Oktatiyana (Institut Daarul Qur'an Jakarta)
Ulfah Zakiyah (Institut Daarul Qur'an Jakarta)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2025

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memperkenalkan sekaligus mengimplementasikan metode Hamidiyah dalam pembelajaran menulis huruf hijaiyah di Majlis Nurul Hidayah, Desa Marga Mulya, Tangerang. Permasalahan utama yang dihadapi masyarakat mitra adalah masih rendahnya keterampilan menulis huruf hijaiyah, terutama di kalangan anak-anak dan remaja, serta kurangnya media pembelajaran yang inovatif untuk meningkatkan literasi agama sekaligus melestarikan seni Islam. Program ini dilaksanakan melalui pendekatan partisipatif dengan tahapan sosialisasi, pelatihan, pendampingan, dan evaluasi. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, survei, serta analisis dokumen. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa penerapan metode Hamidiyah mampu meningkatkan keterampilan menulis huruf hijaiyah, menumbuhkan minat belajar santri, dan memperkuat peran Majlis Nurul Hidayah sebagai pusat pendidikan Islam berbasis masyarakat. Selain itu, metode ini juga memberikan kontribusi dalam pelestarian seni kaligrafi khot Naskh sebagai salah satu warisan budaya Islam. Dengan demikian, metode Hamidiyah dapat menjadi alternatif pembelajaran yang inovatif, relevan, dan inklusif bagi lembaga pendidikan Islam nonformal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

khadimulmujtama

Publisher

Subject

Religion

Description

Khadimul Mujtama’: Journal of Community Service focuses on publishing the results of community service activities that are grounded in Qur’anic and Hadith studies. The journal emphasizes community engagement initiatives that are derived from and developed through the values, principles, and ...