Bhakti Nagori (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat)
Vol. 5 No. 1 (2025): BHAKTI NAGORI (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) Juni 2025

SOSIALISASI FITUR DAN LAYANAN APLIKASI by.U DALAM MENUNJANG KEBUTUHAN DIGITAL GENERASI Z PADA KELOMPOK MAHASISWA

Mochammad Shadam Alquranta (Unknown)
Endang Iryanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2025

Abstract

Generasi Z memiliki kebutuhan akan layanan digital yang cepat, stabil, dan mudah diakses. Namun dalam praktiknya, mereka kerap dihadapkan pada berbagai kendala, seperti tingginya biaya paket data serta keterbatasan jaringan internet di beberapa wilayah. Aplikasi by.U dari Telkomsel hadir sebagai salah satu solusi inovatif untuk mengatasi permasalahan tersebut. Melalui kegiatan pengabdian masyarakat ini, dilakukan upaya untuk memperkenalkan berbagai fitur dan layanan yang tersedia dalam aplikasi by.U kepada mahasiswa, dengan tujuan meningkatkan pemahaman mereka terhadap layanan digital dan mendorong penggunaannya secara maksimal dalam menunjang aktivitas sehari-hari, baik yang bersifat akademik maupun non-akademik. Peserta kegiatan ini merupakan mahasiswa dari Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur yang tergolong dalam kelompok Generasi Z. Pelaksanaan kegiatan mencakup beberapa tahapan utama, yaitu: 1) pelaksanaan pre-test untuk mengetahui pengetahuan awal, 2) penyampaian materi sosialisasi, dan 3) pelaksanaan post-test sebagai bentuk evaluasi. Dari hasil kegiatan, terlihat adanya peningkatan pemahaman yang cukup signifikan. Skor rata-rata peserta pada saat pre-test adalah 52%, dan meningkat menjadi 96% pada post-test. Peningkatan ini menunjukkan bahwa materi yang disampaikan selama sosialisasi dapat diterima dan dipahami dengan baik oleh peserta. Secara keseluruhan, kegiatan ini berhasil mencapai tujuannya dalam meningkatkan literasi digital mahasiswa mengenai penggunaan aplikasi by.U. Harapannya, pemanfaatan layanan digital secara optimal ini akan memberikan manfaat nyata bagi mahasiswa, baik dalam mendukung kegiatan belajar mengajar maupun aktivitas digital lainnya di masa mendatang.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

bhakti_nagori

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal ini memuat tulisan – dari berbagai bidang ilmu yang memuat kegitan dosen dalam melaksanakan pengabdian kepada masyarakat , artikel yang dimuat dalam jurnal Bhakti Nagori (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) merupakan hasil penelitian ilmiah dosen UNIKS yang selanjutnya penerbitan naskah ...