Perkembangan teknologi digital menghadirkan peluang baru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran bahasa Inggris di tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI). Salah satu teknologi yang mulai banyak digunakan dalam pendidikan adalah Augmented Reality (AR), yang mampu menghadirkan objek virtual ke dalam dunia nyata sehingga pembelajaran menjadi lebih interaktif dan menarik. Penelitian ini bertujuan mengembangkan serta menguji kelayakan media pembelajaran interaktif berbasis AR untuk meningkatkan penguasaan vocabulary siswa MI NU Tebat Jaya Kecamatan Buay Madang. Penelitian menggunakan model Research and Development (R&D) dengan pendekatan ADDIE yang meliputi tahap analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Media AR yang dikembangkan berisi kartu bergambar yang dapat dipindai menggunakan aplikasi khusus sehingga menampilkan animasi 3D, audio pronunciation, dan latihan sederhana. Hasil validasi ahli menunjukkan bahwa media dinilai sangat layak dengan skor kelayakan 89%. Respons siswa menunjukkan ketertarikan tinggi dengan persentase kepraktisan 92%. Pengujian hasil belajar menunjukkan peningkatan penguasaan vocabulary sebesar 32% setelah menggunakan media AR. Temuan ini mengindikasikan bahwa media pembelajaran berbasis AR efektif dalam meningkatkan pemahaman kosakata, motivasi belajar, dan pengalaman belajar yang bermakna bagi siswa MI.
Copyrights © 2025