Mitra PKM adalah Bank Sampah di Kelurahan Gunung Sekar Kecamatan Sampang Kabupaten Sampang. Permasalahan ditinjau dari aspek manajemen adalah warga sekitar mitra di Kelurahan Gunung-Sekar masih belum mengenal manfaat bank sampah. Disisi lain nasabah Mitra belum mampu mengidentifikasikan ragam jenis sampah rumah tangga dan memisahkan sampah organik maupun non-organik. Dari aspek pemasaran, nasabah mitra mengalami kendala pemasaran produk kerajinan berbahan sampah non-organik: kertas (koran dan kardus), kaca, plastik, dan metal. Metode kegiatan adalah: (1) pelatihan kepada nasabah Mitra tentang manfaat Bank Sampah dari aspek lingkungan dan ekonomi, (2) pelatihan kepada nasabah Mitra untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan dalam identifikasi ragam jenis sampah rumah tangga dan memisahkan sampah organik maupun non-organik, dan (3) pelatihan untuk meningkatkan pengetahuan nasabah Mitra supaya mampu melakukan pemasaran online produk kerajinan berkualitas di media sosial. Luaran kegiatan adalah: peningkatan jumlah nasabah Mitra, peningkatan omzet usaha transaksi sampah non-organik mitra per-bulan, dan pemasaran produk kerajinan di media-sosial oleh nasabah Mitra.
Copyrights © 2025