PERMANA : Jurnal Perpajakan, Manajemen, dan Akuntansi
Vol. 16 No. 2 (2024): Special Issue

Pengawasan Penerimaan Pajak Reklame Pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Tegal

Juan Alya Ar-Rofi (a:1:{s:5:"en_US"
s:23:"Universitas Padjadjaran"
})

Ramadhan Pancasilawan (Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh Kabupaten Tegal yang memiliki potensi besar dalam penerimaan pajak reklame, namun dalam tiga tahun terakhir yaitu tahun 2021 - 2023 realisasinya tidak pernah mencapai target, menunjukkan adanya kendala dalam pengawasannya. Penelitian ini bertujuan untuk memahami bagaimana pengawasan penerimaan pajak reklame diterapkan oleh Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Tegal, serta untuk memperoleh informasi yang lebih relevan dan akurat terkait pengawasan penerimaan pajak reklame pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Tegal..Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif, melalui wawancara, dan dokumentasi. Kemudian teknik analisis data yang digunakan dengan pengumpulan data, kondensasi data,penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengawasan telah mengacu pada standari yang berlaku seperti Undang-Undang No. 28 Tahun 2009, Peraturan Daerah Kabupaten Tegal Nomor 11 Tahun 2023, dan Peraturan Bupati Tegal Nomor 82 Tahun 2021. Namun, terdapat hambatan seperti keterbatasan SDM, sulitnya menjangkau wajib pajak di luar daerah, dan minimnya koordinasi lintas instansi. Kata kunci: Pengawasan, Pengawasan Pajak, Pajak Reklame, Wajib Pajak, Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Tegal.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

permana

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Taxation Science Corporate Tax Individual Tax Accounting and Planning Taxes and Business Strategy Taxation Procedures for Estates, Trusts and Partnerships Financial Accounting Taxation Procedures for C Corps and S Corps Payroll and Business Tax Accounting Management Science Marketing Financial ...