Jurnal Ilmu Administrasi dan Kebijakan Publik
Vol. 1 No. 1 (2025): Edisi Oktober

Efektivitas Pelayanan Publik Berbasis Digital dalam Meningkatkan Kepuasan Masyarakat

Miftah Alfidyah (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2025

Abstract

Perkembangan teknologi informasi telah mendorong transformasi pelayanan publik menuju sistem berbasis digital. Inovasi ini bertujuan meningkatkan efisiensi birokrasi dengan memberikan layanan yang lebih cepat, transparan, dan mudah diakses. Penelitian ini menelaah efektivitas pelayanan publik digital dalam meningkatkan kepuasan masyarakat melalui kajian literatur dan analisis kebijakan. Hasil menunjukkan bahwa penerapan layanan digital, seperti e-government, aplikasi administrasi daring, sistem perizinan digital, dan kanal pengaduan online, secara signifikan meningkatkan efisiensi dan kualitas pelayanan. Namun, kendala seperti kesenjangan digital, terbatasnya infrastruktur di daerah terpencil, dan rendahnya literasi digital tetap ada, sehingga dibutuhkan kebijakan inklusif dan pemerataan akses teknologi

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jiakp

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmu Administrasi dan Kebijakan Publik (JIAKP) berfokus pada publikasi hasil penelitian, kajian konseptual, dan analisis kritis di bidang ilmu administrasi publik dan kebijakan publik. Jurnal ini menjadi media ilmiah bagi akademisi, peneliti, praktisi, dan pengambil kebijakan dalam ...