Jurnal Ilmu Multidisplin
Vol. 4 No. 5 (2025): Jurnal Ilmu Multidisplin (Desember 2025 - Januari 2026)

Dinamika Interaksi Sosial dalam Pernikahan Beda Kewarganegaraan: Analisis Kasus Akun YouTube Kimbap Family

Salya Elva Corinna (Universitas Indonesia, Depok, Indonesia)
Salsabila Gunawijaya (Universitas Indonesia, Depok, Indonesia)
Shania Alya (Universitas Indonesia, Depok, Indonesia)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dinamika interaksi sosial dalam pernikahan beda kewarganegaraan melalui studi kasus akun YouTube Kimbap Family. Fenomena pernikahan lintas budaya telah menjadi semakin populer, namun juga menghadapi tantangan dalam hal komunikasi dan adaptasi budaya. Metode yang digunakan adalah kajian literatur dan analisis konten melalui konten pada akun youtube Kimbap Family. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pernikahan beda kewarganegaraan menghadapi berbagai tantangan, termasuk perbedaan nilai, bahasa, dan ekspektasi sosial. Penggunaan Social Exchange Theory (SET) memberikan kerangka untuk memahami interaksi antara pasangan dalam mengelola keuntungan dan biaya yang muncul dari perbedaan budaya. Selain itu, representasi ideal dalam media sosial dapat mempengaruhi persepsi publik terhadap hubungan lintas budaya. Penelitian ini merekomendasikan analisis dengan penggunaan teori komunikasi budaya agar hasil penelitian yang dihasilkan lebih komprehensif dan sesuai, selain itu pengembangan subjek penelitian juga perlu dilakukan untuk hasil yang lebih representatif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIM

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Multidisplin (JIM) adalah jurnal nasional, peer review, akses terbuka dan ilmiah yang menerbitkan makalah penelitian, makalah review, review mini, laporan kasus, studi kasus, komunikasi singkat, surat, editorial, buku, tesis, karya disertasi, dll, dari semua Aspek Ilmu Pertanian, Ilmu ...