Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal)
Vol. 7 No. 1 (2026): Februari (In Press)

Peningkatan Hasil Belajar Matematika Kelas VIII F SMP Negeri 8 Mataram Tahun Ajaran 2024/2025 melalui Penerapan Model Problem Based Learning (PBL) dan Integrasi Komponen CASEL.

Liani Putri, Fitri (Unknown)
Baidowi (Unknown)
Lita Juwita Sari, Baiq (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jan 2026

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar matematika pada materi Sistem Persamaan Linier Dua Variabel melalui penerapan model pembelajaran Problem-Based Learning (PBL) yang diintegrasikan dengan komponen CASEL di kelas VIII F SMPN 8 Mataram. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang mengadaptasi model Kemmis dan McTaggart, dan dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus mencakup tiga tahapan utama, yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh temuan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar siswa yang cukup signifikan dari pra-siklus hingga siklus II. Nilai rata-rata siswa meningkat dari 76,527 pada tahap pra-siklus menjadi 86,194 pada siklus II, sementara persentase siswa yang mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) naik dari 55,555% menjadi 97,222%. Temuan tersebut mengindikasikan bahwa penerapan model pembelajaran Problem-Based Learning (PBL) yang diintegrasikan dengan komponen CASEL tidak hanya efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi pelajaran, tetapi juga efektif dalam mengembangkan keterampilan sosial dan emosional yang mendukung proses belajar. Oleh karena itu, model pembelajaran ini mampu menciptakan lingkungan belajar yang lebih inklusif, kondusif, dan berorientasi pada kebutuhan siswa, sehingga membantu seluruh siswa untuk mencapai potensi akademik yang lebih optimal.

Copyrights © 2026






Journal Info

Abbrev

GeoScienceEdu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemistry Education Physics

Description

Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi dan Geofisika (GeoScienceEd Journal): |e-ISSN: 2723-2913, p-ISSN: 2723-2905| diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun (Peride Juni dan Desember) dan dimulai pada bulan Juni 2020 oleh Program Studi Pendidikan Fisika FKIP Universitas Mataram. Artikel dapat diterima ...