Perkembangan era modern yang pesat serta meluasnya dampak globalisasi telah menempatkan Indonesia dalamlanskap Industri 4.0 yang ditandai dengan penyebaran informasi yang sangat cepat serta perubahan preferensikonsumen, khususnya dalam tren konsumsi makanan. Pertumbuhan industri makanan vegan dan berbasis nabati secaraglobal yang terus meningkat dari tahun ke tahun mendorong pelaku usaha di bidang makanan di Indonesia untukberinovasi dan menghadirkan produk makanan yang lebih sehat guna memenuhi permintaan pasar yang semakinbesar, salah satunya adalah Burgreens. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh storytelling marketing,brand awareness, dan empati konsumen terhadap keputusan pembelian pada Burgreens, baik secara parsial maupunsimultan. Studi ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif analitis dengan teknik samplingyaitu non-probability sampling yang melibatkan 385 responden yang ditentukan melalui rumus Cochran. Analisis datamenggunakan analisis deskriptif dan regresi linear berganda. Temuan studi ini mengindikasikan bahwa storytellingmarketing, brand awareness, dan empati konsumen masing-masing memiliki pengaruh yang positif dan signifikanterhadap keputusan pembelian. Secara bersama-sama, ketiga variabel tersebut juga memiliki pengaruh positif dansignifikan, dengan kontribusi sebesar 70,3% terhadap variabel keputusan pembelian.Kata Kunci: Storytelling Marketing, Brand Awareness, Empati Konsumen, Keputusan Pembelian
Copyrights © 2025