ARTIKEL KORAN DAN MAJALAH DOSEN STMIK AMIKOM YOGYAKARTA
1990: HARIAN WAWASAN

SELAMAT DATANG MAHASISWA BARU PTN

Supriyoko, Ki (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2010

Abstract

       Hasil ujian masuk perguruan tinggi negeri (UMPTN) Tahun 1990 diumumkan secara serentak melalui seluruh PTN yang tersebar di seluruh wilayah Nusantasa; itu berarti bahwa sekarang ini masing-masing kandidat mahasiswa baru PTN sudah mengetahui hasil akhir dari sebuah perjuangan yang penuh romantika, berhasil atau gagal.        Apabila kita membuat semacam peraturan tak tertulis (unwrited regulation)  yang mewajibkan bagi kandidat yang berhasil untuk tertawa sekeras-kerasnya dan bagi kandidat yang gagal untuk menangis sejadi-jadinya, maka dapat dipastikan  bahwa ke- rasnya tawa dari para kandidat yang berhasil akan tertutup oleh kerasnya tangis dari para kandidat yang gagal. Mengapa? Karena setiap ditemui satu orang yang tertawa maka di sekitarnya akan dijumpai lima orang yang menangis.       "Upacara" akademis UMPTN 1990 kali ini diikuti oleh 450.000-an kandidat, sedangkan yang diterima melalui jalur ujian tertulis UMPTN hanya sekitar 75.000 kandidat  (angka ini tidak termasuk kandidat yang diterima melalui jalur "PMDK", politeknik, PGSD, dsb);  jadi untuk dapat berhasil menundukkan UMPTN 1990 ini maka setiap kandidat harus dapat "mengalahkan" lima kandidat yang lainnya.

Copyrights © 1990