Jurnal Pelita Bangsa Pelestari Pancasila
Vol 12, No 2 (2017)

NGO ATAU LSM SEBAGAI SARANA MEMBANGUN BUDAYA POLITIK INDONESIA

Arianto, Jumili (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 May 2018

Abstract

Hak sipil dan hak politik bukan berarti dengan sendirinya dapat langsung dimanfaatkan dengan optimal oleh masyarakat. Tetapi hal ini haruslah dipahami sebagai proses awal dari demokratisasi. Berbicara tentang demokrasi, kita tidak dapat melepaskan dari pembicaraan keterlibatan masyarakat sipil. Oganisasi non pemerintahan atau NGO/LSM sebagai bentuk organisasi gerakan sosial memiliki peran besar dalam melakukan mobilitas sumber daya tersebut. Gerakan sosial tidak akan mungkin berjalan tanpa wadah formal yang diberi nama organisasi non pemerintah atau NGO/LSM. Budaya politik di Indonesia merupakan perwujudan dari nilai-nilai yang dianut oleh bangsa Indonesia sebagai pedoman dalam kegiatan-kegiatan politik kenegaraan. Budaya politik Indonesia terus mengalami perubahan mengikuti perkembangan zaman. Namun berubahnya terjadi di daerah perkotaan dan pedesaan yang telah maju, sementara di daerah-daerah terpencil tidak terjadi perubahan yang berarti. Hal ini disebabkan kurangnya pendidikan politik dan informasi mengenai perpolitikan yang berkembang di republik ini.

Copyrights © 2017