Jurnal Unik: Pendidikan Luar Biasa
Vol 1, No 2 (2016)

PERMAINAN PERTEMANAN (FRIENDSHIP) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN SOSIAL ANAK DENGAN HAMBATAN EMOSI DAN SOSIAL (Penelitian Single Subject Reseach di SLB Bina Anugrah Lembang)

Arif Wibawanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2016

Abstract

ABSTRAK Penelitian diangkat dari studi pendahuluan mengenai keterampilan sosial siswa dengan hambatan emosi dan sosial di SLB Bina Anugrah Lembang yang masih belum optimal. Hal terlihat dari kemampuan siswa dalam berinteraksi dengan teman-temannya yang terlihat masih belum berkembang dan membuat siswa dengan teman-temannya menjadi kurang saling mengenal satu sama lain. Berdasarkan studi pendahuluan tersebut, maka penulis termotivasi untuk mengangkat permasalahan tersebut menjadi permasalah penelitian.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan menggunakan pendekatan Single Subject Research, sedangkan desain yang digunakan adalah desain A-B-A. target behavior dalam penelitian ini yaitu anak dapat menggambarkan dan menjelaskan sosok teman yang ada dipikirannya melalui permainan pertemanan. Data yang diperoleh dianalisis melalui statistik deskriptif, dan ditampilkan melalui grafik.Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa permainan pertemanan dapat meningkatkan keterampilan sosial siswa dengan hambatan emosi dan sosial kelas 3 SD di SLB Bina Anugrah Lembang. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya persentase keterampilan sosial anak hambatan emosi dan sosial. Hasil yang didapat untuk mean aspek sosial pada kondisi baseline sebesar 33 % setelah dilakukan intervensi meningkat menjadi 88,7%. Untuk aspek emosi mean kondisi awal sebesar 80% menjadi 92,5% dan aspek perilaku dengan mean kondisi awal 27% meningkat menjadi 66%. Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan bahwa permainan pertemanan (friendship)  dapat meningkatkan keterampilan sosial siswa dengan hambatan emosi dan sosial di SLB Bina Anugrah Lembang. Kata Kunci :anak dengan hambatan emosi dan sosial, permainan pertemanan, keterampilan sosial

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

UNIK

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Unik: Pendidikan Luar Biasa is expected to serve as a publication media for the results of quality scientific research, especially special education. The scope of the Jurnal Unik: Pendidikan Luar Biasa in the field of special education, especially children experiencing barriers to physical, ...