DAR EL-ILMI : Jurnal Studi Keagamaan, Pendidikan dan Humaniora
Vol 4 No 1 (2017): April

Keesaan Allah Perspektif Al Qur'an

Khotimah Suryani (Universitas Islam Darul 'Ulum Lamongan)



Article Info

Publish Date
17 Apr 2017

Abstract

AbstraksBanyak orang yang mengaku dirinya beragama Islam, namun pemahamannya tentang ke Esaan Alloh masih sangat kurang, bahkan sedikit sekali orang yang dapat menjawab dengan benar apabila ditanya tentang keEsaan Alloh. Di sisi lain seseorang mengaku menyembah Allah namun ia tidak mengenal Allah yang disembahnya, tidak mengetahui bagaimana sifat-sifat Allah, tidak mengetahui nama-nama Allah, tidak mengetahui apa hak-hak Allah yang wajib dipenuhinya. Yang akibatnya, tidak mentauhidkan Allah dengan benar, bahkan mensyirikkanNya dan keimanan terhadap Nya pun sangat kurang, sehingga kepasrahan terhadap Alloh swt pun mengambang. Maka sangat penting dan urgen bagi setiap muslim mempelajari tauhid yang benar, dan menyimak tentang ke Esaan Alloh langsung dari Kalam Alloh yang telah ditulis di dalam Al Quran khususnya dalam surat Al-‘An’am, karena didalam surat al-An’am ini mengandung bukti-bukti keesaan Alloh swt. Bahkan ilmu Tauhid inilah ilmu yang paling pertama dan utama yang harus diketahui terlebih dahulu oleh setiap muslim. Oleh karena itu, setiap muslim wajib mempelajari, mengetahui, dan memahami ilmu tersebut, karena merupakan ilmu tentang Allah Subhanahu wa Ta’ala, tentang nama-nama-Nya, sifat-sifat-Nya, dan hak-hak-Nya atas hamba-Nya.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

dar

Publisher

Subject

Education Other

Description

DAR EL-ILMI: Jurnal Studi Keagamaan, Pendidikan, dan Humaniora diterbitkan oleh Fakultas Agama Islam Universitas Islam Darul Ulum Lamongan. Terbit pada bulan April dan Oktober setiap tahun. DAR EL-ILMI: Jurnal Studi Keagamaan, Pendidikan, dan Humaniora memuat kajian-kajian ilmiah tentang pemikiran ...