Jurnal ORTOPEDAGOGIA
Vol 2, No 2 (2016): November

Kemampuan Seni Rupa Teknik Kolase pada Anak Tunagrahita Menggunakan Metode Demonstrasi

Noverita Surya Dewi (Universitas Negeri Malang)
Endro Wahyuno (Universitas Negeri Malang)
Eka Pramono Adi (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2018

Abstract

Muatan pembelajaran pada anak tunagrahita lebih diutamakan dalam aspek keterampilan, tetapi kemampuan seni rupa anak tunagrahita khususnya dalam pembelajaran kolase belum maksimal. Hal ini ditambah lagi dengan metode pembelajaran yang digunakan guru kurang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan seni rupa anak tungrahita dengan teknik kolase dengan menggunakan metode demonstrasi. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian eksperimen dengan desain one group pretes and post-tes. Berdasarkan hasil analisis diperoleh nilai probabilitas hasil sampel 0.0010 < α (0.05) sehingga H0 ditolak. Jadi dapat disimpulkan bahwa metode demonstrasi berpengaruh terhadap kemampuan berkarya seni rupa teknik kolase pada anak tunagrahita.The charge of learning in children with intellectual disability is preferred in the aspect that contains skills, but the ability of art especially in learning the collage is still not maximized yet. This issue also added with the teaching methods, where the learning is still centered only on the teacher. This research was aimed at describing the cability of children’s art with collage technique. This research was experimental with one group pre-test post-test design. Based on the analysis of data obtained value 0.0010<α (0.05) so H0 rejected. The conclusion is demonstration method effect on capability of visual art with collage technique.

Copyrights © 2016