MATEMATIKA DAN PEMBELAJARAN
Vol 4, No 1 (2016): MATEMATIKA DAN PEMBELAJARAN

ANALISIS GAYA BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA MATERI HIMPUNAN SISWA KELAS VII SMP NEGERI KARANG JAYA KECAMATAN NAMLEA KABUPATEN BURU

Sarfa Wassahua (Jurusan Pendidikan Matematika IAIN Ambon)



Article Info

Publish Date
17 Jun 2016

Abstract

Gaya belajar merupakan cara belajar dari bagaimana siswa menyerap, dan kemudian mengatur serta mengolah informasi yang di dapat dari proses pembelajaran. Terdapat tiga tipe gaya belajar yang akan dibahas dalam penelitian ini yaitu visual (cenderung belajar melalui apa yang mereka lihat), auditorial (belajar melalui apa yang mereka dengar) dan kinestetik (belajar melalui gerak dan sentuhan). Hasil belajar matematika adalah sebuah tolak ukur, penilaian yang menentukan keberhasilan siswa dalam proses belajarnya terkhusus bidang matematika. Tipe penelitian yang digunakan adalah tipe penelitian deskriptif kualitatif. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui gambaran gaya belajar siswa terhadap hasil belajar matematika pada materi himpuna siswa kelas VII SMP Negeri Karang Jaya. Berdasarkan hasil penelitian dari ketiga gaya belajar ternyata gaya belajar yang paling menonjol yaitu gaya belajar visual memiliki hasil belajar yang lebih baik dibandingkan gaya belajar auditori dan kinestetik. Kata Kunci : Gaya Belajar, Hasil Belajar Matematika

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

INT

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Education Environmental Science Mathematics

Description

Jurnal Matematika dan Pembelajaran is an academic journal, publishing two issues per year (June and December). It is published by Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat of Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon, Indonesia. This journal seeks to provide a venue for sharing new ...