JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN INDONESIA
Vol 6, No 2: OKTOBER 2014

PENINGKATAN KEMAMPUAN GURU DALAM MENERAPKAN TEORI BELAJAR KONSTRUKTIVISME MELALUI SUPERVISI AKADEMIK PENDEKATAN DIRECT INSTRUCTION

Purba, Abdinisura (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan kemampuan guru menerapkan teori belajarkonstruktivisme. Metode yang digunakan adalah melalui supervisi akademik pendekatandirect instruction yang dilaksanakan dengan empat tahapan, yaitu: review, presentasi,latihan terbimbing dan latihan mandiri. Penelitian dilaksanakan di SMKN 1 Merdekaselama dua bulan yaitu bulan Januari s.d Februari 2014. Hasil analisis data kemampuanrata-rata guru pada siklus I: hasil tes sebesar 72,04; membuat RPP sebesar 74,89 danmenerapkan pembelajaran konstruktivisme sebesar 70,36. Sedangkan hasil analisis datakemampuan rata-rata guru pada siklus II: hasil tes sebesar 87,78; membuat RPP sebesar89,11 dan menerapkan pembelajaran konstruktivisme sebesar 86,66. Nilai rata-ratakemampuan guru meningkat dari siklus I sampai siklus II. Disarankan kepada pengawassekolah dapat memilih alternatif solusi melaksanakan supervisi akademik yaitu denganmelakukan pendekatan direct instruction; kepada kepala sekolah hendaknya berupayauntuk meningkatkan mutu proses belajar mengajar; kepada guru Elektronika bahwamenerapkan strategi belajar konstruktivisme sebagai salah satu alternatif solusi terhadappembelajaran yang berpusat kepada siswa; hasil penelitian tindakan sekolah ini perluditingkatkan dan disempurnakan pada penelitian selanjutnya.Kata Kunci: teori belajar konstruktivisme, supervisi akademik, direct instruction

Copyrights © 2014