Jurnal Inventa
Vol 2 No 2 (2018): Jurnal Inventa Septrmber 2018

IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PEMAKNAAN DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KREATIF MAHASISWA PGMI STIT MUHAMMADIYAH BOJONEGORO

Miftakhur Rizki (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Oct 2018

Abstract

Keterampilan berpikir kreatif menjadi hal yang penting di era abad 21. Keterampilan berpikir kreatif dapat dikembangkan seiring dengan pengembangan potensi pada diri mahasiswa. Mahasiswa merupakan calon guru yang harus memiliki pengetahuan yang mumpuni, sehingga calon guru tersebut kedepannya mampu menciptakan kegiatan pembelajaran yang menarik, bermakna, dan inovatif bagi peserta didiknya. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan berpikir kreatif mahasiswa program studi pendidikan guru madrasah ibtidaiyah. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari empat tahapan yaitu; (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) pengamatan, dan (4) refleksi. Subjek pada penelitian ini adalah mahasiswa prodi pendidikan guru madrasah ibtidaiyah STIT Muhammadiyah Bojonegoro tahun ajaran 2017/2018 yang berjumlah 12 mahasiswa. Teknik analisis data melalui observasi dan tes. Hasil penelitian ini adalah (1) aktivitas mahasiswa selama kegiatan pembelajaran menunjukkan hasil berkategori baik pada aspek yang diamati; (2) pelaksanaan pembelajaran yang menerapkan model pemaknaan pada kegiatan pembuka, isi, dan penutup adanya peningkatan dari pelaksanaan tiap siklus yang dilakukan; (3) tes keterampilan berpikir kreatif yang dianalisis secara individu dan klasikal menunjukkan hasil rata-rata siklus 1 yakni 45, siklus 2 menjadi 60, dan siklus 3 meningkat menjadi 77.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jurnal_inventa

Publisher

Subject

Humanities Education

Description

Jurnal Inventa telah terbit online maupun cetak yang memuat artikel ilmiah dari hasil penelitian, studi pustaka, pengamatan atau gagasan atas suatu masalah yang timbul dalam kaitannya dengan perkembangan bidang pendidikan sekolah dasar. ...