ABSTRAKTujuan dari penelitian ini adalah mahasiswa dapat mengalami keaktifan mencapai 75% , kemampuan penalarannya mencapai ketuntasan yaitu 70, keaktifan berpengaruh terhadap kemampuan penalaran dan kemampuan penalaranya lebih baik dibandingkan pembelajaran sebelumnya.Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa yang mengambil mata kuliah Analisis Real Tahun Akademik 2017/2018 di Program Studi S1 Pendidikan Matematika Universitas Pancasakti Tegal. Teknik pengambilan sampel dengan cara Cluster Random Samel. Sampel yang digunakan yaitu kelas eksperimen kelas VIC dan kelas kontrol kelas VIA. Pengambilan data dengan pengamatan dan tes, untuk data keaktifan dengan pengamatan dan kemampuan penalaran dengan tes Analisis butir tes dilakukan untuk menentukan kualitas soal dari tes kemampuan penalaran. Analisis butir tes yang dimaksudkan dalam penelitian ini adalah validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran dan daya pembeda. Kemudian diuji dengan uji proporsi menggunakan statistik uji z, uji ketuntasan belajar menggunakan one sample t-test, , uji pengaruh menggunakan Analisis Regresi Linier Sederhana dan uji banding dua sampel. Hasil dari penilitian ini yaitu keaktifan mahasiswa mencapai 75%, kemampuan penalaran mahasiswa mencapai ketuntasan yaitu 70, ada pengaruh postif keaktifan terhadap kemampuan penalaran serta hasil kemampuan penalaran mahasiswa yang pembelajaran dengan strategi STHL berbasis LMS Moodle lebih baik dari pada mahasiswa yang pembelajaran seperti biasanya.
Copyrights © 2018