JSHP (Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan)
Vol 2, No 1 (2018): JSHP (Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan )

Peran Dimensi Komitmen Organisasi terhadap Intensi Turnover pada Guru SMA Swasta

Syarifur Ridho (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Labuhan Batu, Labuhan Batu)
Abd Rasyid Syamsuri (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Labuhan Batu, Labuhan Batu)



Article Info

Publish Date
05 Jan 2018

Abstract

Komitmen organisasi memiliki peran penting dalam mendukung keberlangsungan organisasi. Komitmen organisasi dibagi atas tiga dimensi yaitu affective commitment, continuance commitment dan normative commitment. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh ketiga dimensi komitmen organisasi tersebut terhadap intensi turnover. Penelitian dilakukan pada SMA Swasta yang ada di Kota Rantaurapat dengan jumlah responden sebanyak 104 guru. Penelitian dianalisis dengan menggunakan metode analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang negatif dan signifikan antara affective commitment, dan continuance commitment terhadap intensi turnover. Namun dimensi  normative commitment pengaruhnya negatif tidak signifikan terhadap intensi turnover.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jsh

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JSHP ( e- ISSN: 2597-7342, p-ISSN: 2580-5398 ) is an electronic journal published by the Center of Research and Community Service, Balikpapan State Polytechnic, Indonesia. JSHP Journal provides a media to publish scientific articles from contributors related to (1) Business and Management, (2) ...