Jambura Journal of Health Sciences and Research
Vol 1, No 1 (2019): JANUARI

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN CAKUPAN IMUNISASI BCG PADA BAYI DI DESA BUKIT BERINGIN

Dewi Nopiska Lilis (Jurusan Kebidanan, Politeknik kemenkes Jambi)
Elma Melia Sari (Unknown)
Uci Lestari (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2019

Abstract

Penyakit TBC yang dapat dicegah dengan imunisasi yakni menggunakan imunisasi bacillus calmette guerin (BCG). Berdasarkan data yang diperoleh dari Puskesmas Bangko Barat tahun 2017 cakupan imunisasi BCG di Wilayah Kerja Puskesmas Bangko Barat sebesar 92 % sedangkan pada tahun 2018 menurun menjadi 77 %.   Metode penelitian ini merupakan penelitian analitik. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 13 November-14 Desember 2019 di Desa Bukit Beringin Wilayah Kerja Puskesmas Bangko Barat. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 31 orang. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner melalui wawancara.  Hasil peenlitian Ada hubungan antara pengetahuan (X² hitung 11,072), sikap (X² hitung 6,583), dan dukungan suami (X² hitung 21,664) dengan pemberian imunisasi BCG pada bayi Kesimpulan: Ada hubungan antara pengetahuan, sikap, dan dukungan suami  dengan pemberian imunisasi BCG pada bayi di Desa Bukit Beringin Wilayah Kerja Puskesmas Bangko Barat Tahun 2019. Disarankan agar petugas puskesmas Bangko barat melakukan promosi kesehatan secara terarah, terencana, dan berkesinambungan melalui media yang menarik seperti tanya jawab dan leaflet dengan sasaran ibu yang memiliki bayi dan suami agar ibu dan suami memahami pentingnya dilakukan imunisasi BCG pada bayi.   

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jjhsr

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jambura Journal of Health Sciences and Research is a health scientific journal which published original articles of public health. This articles Published Twice a year in January and July. Which Focus and Scope in public health issues, including : Epidemiology, Health Education and Promotion, ...