Jurnal Pendidikan
Vol 6 No 2 (2018): Jurnal Pendidikan

Aplikasi Pendidikan Kecakapan Hidup (Life Skill) pada mata Pelajaran Biologi dalam Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas VIII MTsN Model Makassar

Jaharudin Jaharudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2018

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai aplikasi pendidikan kecakapan hidup (life skill), siswa belajar dalam suatu kelompok-kelompok kecil secara kolaboratif, dengan struktur kelompok yang heterogen, yang tetap memperoleh pengarahan atau bimbingan dari guru. Jadi siswa dibagi menjadi 6 kelompok kecil, kemudian diberi tugas untuk kemudian didiskusikan bersama anggota kelompoknya, di bawah pengarahan atau bimbingan dariguru. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui aplikasi pendidikan kecakapan hidup (life skill) pada mata pelajaran biologi dalam meningkatkan hasil belajar biologi siswa kelas VIII MTsN Model Makassar. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah penelitian ex post facto. Populasi penelitian adalah seluruh siswa MTsN Model Makassar 260 siswa, sedangkan sampelnya adalah kelas MTsN Model Makassar berjumlah 38 orang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes hasil belajar siswa, lembar observasi dan pedoman wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Dari data yang diperoleh dapat diketahui bahwa penerapan pendidikan kecakapan hidup(life skill) berpengaruh terhadap peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran biologi. Hal ini ditunjukkan oleh hasil analisis statistik inferensial (uji statistik) diperoleh t hitung=17,33 lebih besar dari t tabel = 0,329 pada

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jurnalpendidikan

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan: Memuat tentang hasil penerbitan atau pemikiran bidang pendidikan yang dilakukan oleh peneliti, guru, dan praktisi ...