JURNAL PENELITIAN
Volume 13 Nomor 1 2016

Dhundhunan: Asimilasi Budaya dan Pergeseran Nilai

Fakhrina, Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2016

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi asimilasi budaya dan pergeseran nilai tradisi dhundunan yang biasa dilaksanakan pada masyarakat muslim Jawa yang hidup di Karangjompo, Tirto, Pekalongan. Untuk sampai pada tujuan penelitian tersebut, observasi dan wawancara mendalam dilakukan terhadap beberapa informan kunci. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa terdapat asimilasi budaya Islam dan Jawa dimana doa-doa yang dilakukan dalam upacara tersebut dilakukan secara Islami seperti permohonan keselamatan kepada Allah Swt. dengan wasilah pembacaan shalawat barzanji. Namun seiring dengan waktu makna-makna yang terdapat dalam simbol-simbol uborampe dalam upacara tersebut telah banyak dilupakan oleh mereka, bahkan mereka pun dalam melaksanakan upacara tersebut hanya sekedar formalitas dengan tanpa dimaknai secara mendalam, dimana nilai-nilai magis sudah tidak dirasakan

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

Penelitian

Publisher

Subject

Education

Description

JURNAL PENELITIAN is a peer-reviewed journal published by LP2M IAIN Pekalongan with print-ISSN: 1829-9903 and online-ISSN: 2541-6944 Jurnal Penelitian is a religious studies journal containing research results from various aspects of discipline, religion, social, education, law, economy, politics, ...