Jurnal Biotek
Vol 6 No 2 (2018): Desember

ISOLASI, DAN PENAPISAN CENDAWAN ENDOFIT AKAR ASAL RHIZOSFER TALAS BENENG

Rida Oktorida Khastini (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2018

Abstract

Kebutuhan pangan nasional dapat dilakukan upaya diversifikasi pangan yaitu pemanfaatan kelompok umbi-umbian seperti Talas Beneng (Xanthosoma undipes K.Koch) yang merupakan salah satu jenis flora umbi-umbian khas Provinsi Banten. Produktivitas talas beneng dapat ditingkatkan yaitu salah satunya dengan menggunakan pupuk hayati mengandung mikroorganisme hidup yang bermanfaat. Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi dan melakukan penapisan terhadap cendawan endofit akar asal rhizosfer talas beneng sehingga dapat dikembangkan lebih lanjut sebagai pupuk hayati untuk meningkatkan produktivitas talas beneng. Sebanyak 19 isolat cendawan berhasil diisolasi melalui teknik isolasi langsung dan pengumpanan. Hasil identifikasi menunjukkan jenis cendawan dari genus Acremonium, Aspergillus, Aureobasidium, Curvularia, Fusarium, Penicillium, Paecilomyces, Trichoderma, dan beberapa isolat yang belum teridentifikasi. Berdasarkan hasil penapisan diperoleh sebanyak 12 isolat merupakan cendawan endofit akar dan 5 isolat merupakan cendawan parasit akar. Kata Kunci: Cendawan endofit akar, talas beneng, rhizosfer

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

biotek

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education

Description

Jurnal Biotek is an academic journal published by Alauddin Press Makassar in collaboration with Department of Biology Education in Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. The journal accepts scholarly papers regarding of biology science, biology education, Islamic perspective of biology science, ...