Atikel ini merupakan laporan penelitian mengenai pembelajaran dengan pendekatan SAVI untuk meningkatkan kemampun penalaran matematik dan kemandirian belajar siswa SMP. Instrumen yang dipakai adalah seperangkat soal uraian tes kemampuan penalaran matematik dan skalasikap kemandirian belajar siswa model Likert. Penelitian menemukan: Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan pada bab sebelumnya diperoleh simpulan yang berlaku bagi siswa SMP sebagai berikut: 1) Pencapaian kemampuan penalaran matematik siswa yang menggunakan pendekatan SAVI lebih baik dibandingkan dengan siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional. Pencapaian kemampuan penalaran matematik untuk kedua kelas ini tergolong kategori sedang. 2) Peningkatan kemampuan penalaran matematik siswa yang pembelajarannya menggunakan pendekatan SAVI lebih baik dibandingkan dengan siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional. 3) Kemandirian belajar siswa yang pembelajarannya menggunakan pendekatan SAVI lebih baik dibandingkan dengan siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional. Ini menunjukkan bahwa pemberian perlakuan pada siswa dengan pendekatan SAVI memberikan kontribusi yang positif bagi siswa dalam mengembangkan kemandirian belajarnya. Kata Kunci: Pendekatan SAVI, Kemampuan Penalaran Matematik, Kemandirian Belajar
Copyrights © 2015