KREDO : Jurnal Ilmiah Bahasa dan Sastra
Vol 2, No 2 (2019): JURNAL KREDO VOLUME 2 NO 2 TAHUN 2019

BENTUK DAN PROSES PEMBENTUKAN BAHASA PROKEM PARA PEKERJA MANYENG DI DESA GARUNG LOR KECAMATAN KALIWUNGU KABUPATEN KUDUS

Fardani, Much Arsyad (Unknown)
Wiranti, Dwiana Asih (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Apr 2019

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menjabarkan bentuk dan proses pembentukan bahasa prokem para pekerja manyeng di Desa Garung Lor, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini adalah ditemukan tiga bentuk bahasa prokem yang digunakan para pekerja manyeng di Desa Garung Lor, Kudus. Ketiga bentuk tersebut, antara lain: 1) bentuk kata tunggal, 2) bentuk kata kompleks, dan 3) bentuk sapaan. Proses pembentukan dari ketiga kategori memiliki perbedaan. Pada bentuk kata tunggal dan kompleks proses pembentukannya dengan menambahkan suku kata ask pada vokal terakhir suatu kata. Sementara itu, proses pembentukan bentuk sapaan tidak menggunakan rumus tertentu melainkan lebih pada manasuka.  Kata Kunci: bentuk, proses pembentukan, bahasa prokem, pekerja manyeng.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

kredo

Publisher

Subject

Arts Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal ilmiah "Kredo" merupakan jurnal ilmiah bahasa dan sastra, yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muria Kudus. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun, yakni pada tiap bulan Oktober dan ...