JURNAL DINAMIKA VOKASIONAL TEKNIK MESIN
Vol. 2 No. 1 (2017): April

PENGARUH FAKTOR PSIKOLOGIS DALAM PEMILIHAN PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK MESIN DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN

Dwi Rahdiyanta (UNY)



Article Info

Publish Date
26 Mar 2019

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh faktor psikologis siswa yang terdiri dari  aspek pemahaman diri, penguasaan informasi, dan sikap terhadap pemilihan program keahlian teknik mesin  di SMK oleh para lulusan siswa SMP/MTs. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian korelasional dan bersifat ex-post facto. Populasi penelitian berjumlah 1095 orang siswa. Jumlah sampel penelitian sebanyak 300 siswa ditentukan dengan formula Krejcie dan Morgan. Pengambilan sampel  dilakukan dengan teknik proportional random sampling. Data dikumpulkan dengan inventori, lembar pengamatan dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada pengaruh yang positif dan signifikan penguasaan informasi, pemahaman diri, dan sikap siswa terhadap pemilihan program keahlian teknik mesin di SMK; (2) Faktor psikologis berupa penguasaan informasi, pemahaman diri dan sikap siswa memiliki pengaruh yang signifikan baik secara langsung maupun tidak langsung dalam menentukan pemilihan program keahlian teknik mesin di SMK bagi siswa lulusan SMP/MTs.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

dynamika

Publisher

Subject

Education Mechanical Engineering Social Sciences

Description

Jurnal Dinamika Vokasional Teknik Mesin (JDVTM) is published by the Department of Mechanical Engineering Education, Faculty of Engineering, State University of Yogyakarta. The journal is published twice a year in April and October. Each publication contains articles comprising high quality ...