cover
Contact Name
Muhammad Rizki Ashari
Contact Email
Aiiyrizki@yahoo.com
Phone
+628114444709
Journal Mail Official
herawantosamad@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota palu,
Sulawesi tengah
INDONESIA
Preventif: Jurnal Kesehatan Masyarakat
Published by Universitas Tadulako
ISSN : 20883536     EISSN : 25283375     DOI : -
Core Subject : Health, Engineering,
Jurnal Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako merupakan jurnal ilmiah untuk menerbitkan hasil riset terbaru dalam bidang kesehatan masyarakat yaitu: Adminisitrasi dan Kebijakan Kesehatan, Epidemiologi, Promosi Kesehatan, Kesehatan Lingkungan, Kesehatan dan Keselamatan Kerja, Kesehatan Reproduksi, Biostatistik dan Kependudukan Gizi masyarakat
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 2 (2015)" : 6 Documents clear
EFEKTIVITAS PROGRAM KAMPANYE EDUKASI “AKU BANGGA AKU TAHU” TERHADAP PERUBAHAN PERILAKU PENCEGAHAN HIV/ AIDS PADA SISWA-SISWI SMA NEGERI 5 PALU Salmawati, Lusia; Nurul, Rasyika; Reza, Mohammad
Preventif: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 6, No 2 (2015)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Epidemi AIDS menyebar sangat cepat dan melanda seluruh dunia. Perkembangan kasus HIV/ AIDS terus mengalami peningkatan setiap tahun dan paling banyak terjadi pada kelompok umur 20-29 tahun. Kasus HIV/ AIDS di dunia diperkirakan sekitar 42.400.000, Indonesia 29.037, Sulawesi Tengah 61 dan Kota Palu 29. Oleh karena itu, diadakan program Kampanye Edukasi Aku Bangga Aku Tahu (ABAT) untuk menanggulangi masalah tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas program kampanye edukasi ABAT dalam merubah perilaku pencegahan siswa-siswi SMA Negeri 5 Palu tentang HIV/ AIDS. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan quasi experiment. Sampel kelas kontrol dan sampel kelas eksperimen adalah siswa-siswi SMA Negeri 5 Palu yang berasal dari kelas X dan XI. Jumlah sampel yaitu 84 orang  yang terdiri 42 sampel kelas kontrol dan 42 sampel kelas eksperimen. Metode pengambilan sampel adalah Stratified Random Sampling. Data diuji dengan uji-T berpasangan dengan tingkat kepercayaan 90%. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan pengetahuan, sikap dan tindakan siswa-siswi SMA Negeri 5 palu tentang HIV/ AIDS sebelum dan sesudah kampanye edukasi ABAT (p<0,1). Diharapkan kepada instansi untuk melakukan upgrading media dan metode yang ada untuk mendapatkan hasil yang lebih baik. Kata Kunci: HIV/ AIDS, ABAT, Perilaku
HUBUNGAN ASUPAN ENERGI DAN ASUPAN PROTEIN DENGAN KEJADIAN KEKURANGAN ENERGI KRONIS PADA IBU HAMIL DI PUKESMAS BIROBULI KECAMATAN PALU SELATAN KOTA PALU Dewi, Nikmah Utami; Laenggeng, Abd. Hakim; Ningrum, Ira Maesyarah
Preventif: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 6, No 2 (2015)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Kekurangan energi kronis merupakan salah satu masalah gizi yang tertinggi di Indonesia. Penyebab terjadinya kasus kekurangan energi kronis, yaitu kurangnya asupan energi ibu hamil. Selain asupan energi ibu hamil juga dianjurkan untuk meningkatkan asupan protein. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan asupan energi dan asupan protein dengan kejadian kekurangan energi kronis pada ibu hamil di puskemas Birobuli kecamatan Palu Selatan kota Palu.Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian cross sectional. Jumlah sampel yang digunakan yaitu 88 sampel yang diambil dengan menggunakan teknik accidental sampling. Hasil penelitian ini di uji secara statistik dengan  uji Chi-square , pada taraf kepercayaan 95% (p<0,05). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tidak terdapat hubungan antara asupan energi dengan kejadian kekurangan energi kronis (ρ=1,000), terdapat hubungan antara asupan protein dengan kejadian kekurangan energi kronis (ρ=0,000). Bagi ibu hamil diharapkan agar lebih memperhatikan kesehatan pada saat hamil, dapat mengonsumsi makanan yang bergizi sesuai dengan kebutuhan pada saat hamil dan lebih meningkatkan frekuensi makan. Kata kunci :Asupan Energi, Asupan Protein, Kekurangan Energi Kronis
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENANGGULANGAN HIV/AIDS KOTA PALU Arifuddin, Adhar; Napirah, Muh. Ryman; Ratif, Ahmad
Preventif: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 6, No 2 (2015)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK HIV di Indonesia sampai dengan bulan Maret 2013 sebanyak 103.759 kasus. Kasus di Sulawesi Tengah HIV dan AIDS dilaporkan secara kumulatif dilaporkan sebanyak 359 kasus, meliputi HIV sebanyak 80 kasus, AIDS sebanyak 147 kasus dan 21 orang meninggal dunia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui implementasi kebijakan penanggulangan HIV/AIDS di Kota Palu dan mengetahui konsep komunikasi, sumber daya, disposisi, dan stuktur birokrasi dalam penaggulangan HIV/AIDS di Kota Palu. Jenis penelitian yang digunakan ialah kualitatif dengan teknik triangulasi, yakni wawancara mendalam (indept interview), observasi, dan telaah dokumentasi lapangan. Dengan menggunakan pedoman wawancara (interview guide) yang memuat pokok–pokok yang akan ditanyakan untuk memperoleh keterangan secara lisan antara peneliti dengan informan. Jumlah informan yang digunakan adalah 5 orang, terdiri dari 1 informan kunci dan 2 biasa serta 2 orang informan tambahan. Analisis data menggunakan pendekatan analisa isi (content analysis)  dengan teknik matriks dimana informasi yang diperoleh diolah dalam tabel, dan kategorisasi serta dalam bentuk narasi/cerita. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kota Palu belum mempunyai Perda tentang penanggulangan HIV/AIDS sehingga lingkungan dan sasarannya belum efektif, komunikasi antar birokrasi dan sikap pelaksana cukup baik dengan wewenang dan adanya insentif yang diberikan, namun sumber daya belum mencukupi dan pandangan dari instansi lain yang masih rendah. Diharapkan Kota Palu membuat Perda tentang penanggulangan HIV/AIDS agar arah kebijakan lebih jelas dan lebih optimal. Kata Kunci : Kebijakan, Penanggulangan HIV/AIDS.
ANALISIS FAKTOR RISIKO KEJADIAN HEMOROID DI RUMAH SAKIT UMUM (RSU) ANUTAPURA PALU Rau, Muh. Jusman; Hasanah, Hasanah; Dewi, Ni Luh Konis Sintia
Preventif: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 6, No 2 (2015)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Hemoroid merupakan pelebaran pembuluh darah balik yang terletak di daerah anorektal. Berbagai hal berperan sebagai faktor pencetusnya, antara lain kurang mengkonsumsi serat, konstipasi, umur, keturunan, tumor abdomen, pola buang air yang salah, pekerjaan dan kehamilan yang mengganggu sfingter ani, sehingga menyebabkan hemoroid. World Health Organization (WHO) menyatakan angka kejadian hemoroid akan meningkat hingga 350 juta jiwa pada tahun 2030. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui risiko umur, pekerjaan, riwayat keluarga dan konstipasi dengan kejadian Hemoroid di Rumah Sakit Umum Anutapura Palu. Jenis penelitian ini yaitu observasional analitik dengan pendekatan  case control study. Jumlah sampel sebesar 40 pasien hemoroid dan  80  pasien non hemoroid, diambil dengan  menggunakan teknik accidental sampling. Data dianalisis secara analisis univariat serta analisis bivariat   dengan menggunakan uji Odd Ratio (OR), pada taraf kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukkan umur (OR=3,769 pada CI 95% 1,327–10,703), pekerjaan (OR=1,535 pada CI 95% 0,962–3,404), riwayat keluarga (OR=6,926 pada CI 95% 2,889–16,605) dan konstipasi (OR=2,772 pada CI 95% 1,220–6,299) merupakan faktor risiko kejadian hemoroid. Disarankan kepada masyarakat untuk menjaga pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan tinggi serat, minum banyak air dan melakukan olahraga ringan serta istirahat yang cukup, mengingat Hemoroid lebih berisiko  pada usia dewasa produktif, pekerja berat dan keturunan. Pencegahan merupakan cara yang sangat efektif  untuk mengurangi kasus Hemoroid. Kata Kunci : Hemoroid, Faktor Risiko, Konstipasi.
HUBUNGAN PELAYANAN KADER DENGAN MINAT KUNJUNGAN BALITA KE POSYANDU DI LINGKUNGAN BUMI ROVIGA Rahman, Abd.; Maryama, Indah
Preventif: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 6, No 2 (2015)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Posyandu merupakan salah satu bentuk upaya kesehatan berbasis masyarakat (UKBM) yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh dan untuk masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan, guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar untuk mempercepat penurunan angka kematian ibu dan bayi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pelayanan kader dengan minat kunjungan balita ke posyandu di Lingkungan Bumi Roviga Kelurahan Tondo. Penelitian menggunakan metode analitik dengan pendekatan potong lintang atau cross sectional study, sampel dalam penelitian ini sebanyak 57 responden dengan tekhnik pengambilan sampel secara consecutive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 57 responden yang diteliti pelayanan kader yang baik dan kurang baik hampir sama yaitu pelayanan kader dengan hasil baik sebanyak 31 (54.39%) sedangkan kurang baik yaitu 26 (45.61%). Minat kunjungan balita menunjukkan bahwa dari 57 responden yang diteliti yang berminat sebanyak 44 (77.19%) sedangkan Kurang berminat yaitu 13 (22.81%).Terdapat hubungan yang bermakna antara pelayanan kader dengan  minat kunjungan balita ke posyandu di Lingkungan Bumi Roviga. Melihat hasil penelitian ini bahwa pelayanan kader yang kurang baik masih cukup tinggi  diharapkan segera mengembangkan langkah-langkah antara lain meningkatkan kualitas kemampuan dan keterampilan kader dengan cara mengadakan pelatihan kader posyandu. Penelitian ini dapat dilanjutkan dengan penelitian  kualitatif agar dapat mengidentifikasi permasalahan yang tidak ditemukan pada  penelitian ini. Kata kunci : Pelayanan kader dan minat kunjungan balita
HUBUNGAN POLA MAKAN DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN OBESITAS PADA REMAJA KELAS I DAN II SMP KATOLIK SANTO PAULUS KOTA PALU Rahman, Nurdin; Nur, A. Fahira; Rahman, Abd.
Preventif: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 6, No 2 (2015)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Obesitas merupakan kelebihan berat badan sebagai akibat dari penimbunan lemak tubuh yang berlebihan. Obesitas telah menjadi pandemi global di seluruh dunia dan dinyatakan oleh World Health Organization (WHO) sebagai masalah kesehatan kronis pada remaja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui “Hubungan Pola Makan dan Aktivitas Fisik dengan Obesitas pada Remaja Kelas I dan II SMP Katolik Santo Paulus Kota Palu”. Jenis penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan Cross Sectional Study. Jumlah sampel yang digunakan adalah 134 orang, dengan teknik Stratified Random Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara pola makan dan aktivitas fisik dengan obesitas, dengan nilai ρ masing-masing < 0,05. Perlu upaya promotif dan preventif terhadap kejadian obesitas secara terpadu Kata Kunci : Pola Makan, Aktivitas Fisik, Obesitas

Page 1 of 1 | Total Record : 6