cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
JURNAL MANAJEMEN
Published by Universitas Mulawarman
ISSN : 02856911     EISSN : 25281518     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
JURNAL MANAJEMEN is a scientific journal in the field of management published twice a year (in January & July).
Arjuna Subject : -
Articles 14 Documents
Search results for , issue "Vol 9, No 2 (2017)" : 14 Documents clear
Analisis penentuan harga pokok pesanan dengan metode full costing Noor Rahmi Aprillia; Set Asmapane; Abdul Gafur
JURNAL MANAJEMEN Vol 9, No 2 (2017): Agustus
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v9i2.2478

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perhitungan harga pokok pesanan seragam Poltekkes siswa dengan mengunakan metode full costing pada UD Akbar Tailor. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah penentuan harga   pokok pesanan dengan metode full costing metode analisis dalam melakukan pengujian  ini, peneliti menggunakan metode komperatif. Berdasarkan  hasil  penelitian  diketahui  bahwa  perhitungan  harga  pokok  pesanan  pada  UD Akbar Tailor belum sesuai dengan teori akuntansi biaya. Jumlah harga pokok produksi pesanan seragam Poltekkes   berdasarkan teori akuntansi biaya adalah sebesar Rp81.518.468,- yaitu lebih rendah  Rp9.839.532,-. Dari perhitungan perusahaan sebesar Rp91.358.000,-.  Hal ini disebabkan karena adanya perbedaan perhitungan pembebanan biaya produksi terhadap produk pesanan, dimana besar pembebanan biaya   overhead pabrik produk pesanan seragam Poltekkes berdasarkan analisis adalah sebesar Rp4.338.468,- yaitu lebih rendah Rp9.839.532,- dari perhitungan perusahaan sebesar Rp14.178.000,-.
status pionir sebuah merek terhadap sikap konsumen dan keputusan pembelian Indra Ramadhan; Suharno Suharno; M. Amin Kadafi
JURNAL MANAJEMEN Vol 9, No 2 (2017): Agustus
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v9i2.2475

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh status pionir merek terhadap sikap konsumen dan keputusan pembelian pada produk air mineral aqua studi kasus pada mahasiswa universitas mulawarman. Setelah dilakukan pengujian terhadap data, diperoleh hasil bahwa status pionir mempunyai t-statistic sebesar 75,203 (t-statistic t-tabel). Hal ini menunjukkan status pionir berpengaruh positif terhadap sikap konsumen. Nilai koefisien (original sample of estimate) sebesar 0.908 atau lebih dari 0.50 menunjukkan bahwa status pionir positif terhadap sikap konsumen. Dari pengujian tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis 1 (H1) yang merepresentasikan hubungan positif status pionir terhadap sikap konsumen terbukti. Sehingga dengan demikian maka berarti, hipotesis 1 (H1), diterima. Dan dilakukan pengujian terhadap data kedua, diperoleh hasil bahwa status pionir mempunyai t-statistic sebesar 11,362 (t-statistic t-tabel). Hal ini menunjukkan bahwa status pionir berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian. Nilai koefisien (original sample of estimate) sebesar 0.632 atau lebih dari 0.50 menunjukkan bahwa status pionir positif terhadap keputusan pembelian. Dari pengujian tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis 2 (H2) yang merepresentasikan hubungan positif status pionir terhadap kepuutusan pembelian terbukti. Sehingga dengan demikian maka berarti, hipotesis 2 (H2), diterima.
Pengaruh motivasi konsumen, persepsi dan sikap konsumen terhadap keputusan pembelian Siti Kumala Dewi; Pamasang S. Siburian; Herning Indriastuti
JURNAL MANAJEMEN Vol 9, No 2 (2017): Agustus
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v9i2.2479

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Motivasi Konsumen, Persepsi dan Sikap Keputusan Pembelian Konsumen terhadap Toyota Innova di Dealer Graha Toyota Antasari Samarinda. Penelitian ini merupakan pendekatan asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Sampelnya adalah konsumen yang menggunakan Toyota Innova di Samarinda. Sampel yang digunakan berjumlah 125 konsumen. Analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan SPSS versi 21. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel motivasi konsumen berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada Toyota Innova Dealer Toyota Graha Antasari Samarinda. Variabel persepsi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada Toyota Innova Dealer Toyota Graha Antasari Samarinda. Variabel sikap konsumen berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada Toyota Innova Dealer Toyota Graha Antasari Samarinda.
Kinerja keuangan berbasis penciptaan nilai terhadap return saham Kiki Alpiani; Zainal Ilmi; Irsan Tricahyadinata
JURNAL MANAJEMEN Vol 9, No 2 (2017): Agustus
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v9i2.2476

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui seberapa besar pengaruh kinerja keuangan yang berbasis pada penciptaan nilai dilihat dari Return On Equity (ROE), Earning Per Share (EPS), Q-Tobin terhadap return saham. Dan untuk mengetahui apakah variabel-variabel tersebut perbengaruh positif dan signifikan terhadap return saham pada perusahaan asuransi. Populasi pada penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan asuransi yang terdaftar di BEI, teknik penarikan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, dengan jumlah sampel 10 perusahaan asuransi yang telah go publik dan menyajikan laporan keuangan tahunan yang telah diaudit per 31 Desember untuk tahun periode penelitian 2012-2015. Dasar teori yang digunakan adalah manajemen keuangan dengan menggunakan alat yaitu analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, hasil analisis yang diperoleh menunjukkan bahwa ROE pengaruh positif dan signifikan terhadap return saham pada perusahaan asuransi yang terdaftar di BEI dari tahun 2012-2015, dan EPS pengaruh positif dan signifikan terhadap return saham pada perusahaan asuransi yang terdaftar di BEI dari tahun 2012-2015 sedangkan Q-tobin berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap return saham pada perusahaan asuransi yang terdaftar di BEI dari tahun 2012-2015. Hasil koefisien determinasi menunjukan sebesar 22,6%. Hasil tersebut menandakan kemampuan variabel independen dalam menjelaskan variabel dependen sementara 77,4% dijelaskan oleh variabel lain.

Page 2 of 2 | Total Record : 14