cover
Contact Name
Ence Surahman
Contact Email
yerry.soepriyanto.fip@um.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jktp.fip@um.ac.id
Editorial Address
Lab. Teknologi Pendidikan, Gd.E2, Lt.1 Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang Jl. Semarang 5, Kota Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan
ISSN : -     EISSN : 26158787     DOI : 10.17977
Core Subject : Education,
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikanis a journal in the field of educational technology which contains literature review, action reserach, case study research, and empirical findings in scientific disciplines of educational technology theories and practices. The covered topics are involved the foundation and philosophy of educational technology, design and implementation, assessment and evaluation, strategies and models of general and specific learning, research and development methods, research and development methods, emerging technologies, and technology integration in learning. Journal of JKTP is willing to facilitate writers to disseminate conceptual ideas, development, and research findings which are useful in the development of science, study programs, and educational technology profession.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 7, No 1 (2024)" : 5 Documents clear
Pengembangan Media Pembelajaran Literasi Dan Numerasi Berbasis Budaya Lokal Untuk Siswa SD Kelas Rendah Laksana, Dek Ngurah Laba
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i12024p012

Abstract

Learning within the Merdeka Curriculum emphasizes the importance of literacy and numeracy. As a result of this focus, there is an increasing demand for instructional media that support literacy and numeracy. Therefore, this research aims to develop literacy and numeracy instructional media, particularly those rooted in local culture, for low-grade elementary school students. The development of media utilizes the 4D development model. The resulting products are assessed for their suitability by experts, including media and instructional design experts. Expert evaluations employ media and instructional design assessment questionnaires. Trial data are then analyzed descriptively. The development results indicate the creation of five literacy media and five numeracy media. Assessment of media quality by experts shows that the developed media falls into the category of excellent according to media and instructional design experts. Furthermore, the experts also affirm the suitability of the media for literacy and numeracy instruction. With the introduction of these new media, it is hoped that the need for instructional media can be effectively met.Abstrak Pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka menekankan pentingnya literasi dan numerasi. Karena fokus pada aspek ini, permintaan akan media pembelajaran yang mendukung literasi dan numerasi semakin meningkat.. Untuk itu dalam penelitian ini dilakukan pengembangan media pembelajaran literasi dan numerasi khususnya media pembelajaran berbasis budaya lokal untuk siswa sekolah dasar kelas rendah. Pengembangan media menggunakan model pengembangan 4D. Produk hasil pengembangan diuji kelayakannya melalui ahli yang meliputi uji ahli media dan desain pembelajaran. Penilaian ahli menggunakan instrumen angket penilaian media dan desain pembelajaran. Data hasil ujicoba kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil pengembangan memperlihatkan telah dihasilkan lima media literasi dan lima media numerasi. Hasil penilaian hali kualitas media menunjukkan bahwa media yang dikembangkan menurut ahli media dan desain pembelajaran ada pada kategori sangat baik. Selain itu, ahli juga menyatakan media layak untuk digunakan untuk pembelajaran aspek literasi dan numerasi. Dengan adanya media baru ini, harapannya kebutuhan akan media dalam pembelajaran dapat terpenuhi secara efektif
Desain Aplikasi Bedhek Gambar Sebagai Penunjang Penguasaan Kosakata Bahasa Jawa Yosrila, Yonanda Hana; Kuswandi, Dedi; Soepriyanto, Yerry
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i12024p024

Abstract

This learning media design is created with the aim of producing learning media products that are used as a means to help student master Javanese vocabulary through games. In Javanese language learning, the use of learning mediators is an important thing. Especially in an effort to improve the mastery of Javanese vocabulary of present era students. Based on the observation using vocabulary questionnaire conducted at school, the average mastery of Javanese vocabulary is low. This phenomenon is caused by the learners’ unknown and incomprehension of the vocabulary in question because they have never heard and/or never used it in daily conversations. Bedhek Gambar learning media is packaged in the form of an android application that is accessed offline. The design was developed using the Lee & Owens development model with the consideration that the product produced is a multimedia product. Bedhek Gambar learning media obtained the result of material validity and media validity with very good criteria and feasible to use in learning. Bedhek Gambar learning media was tested on students who were divided into two large groups. In the results of the effectiveness of large group I, the criteria obtained were effective. Meanwhile, in the large group II trial, the criteria obtained were quite effective. From the results of the two large groups, it can be concluded that Bedhek Gambar learning media can help to improve the mastery of Javanese vocabulary.Abstrak Dalam pembelajaran Bahasa Jawa, penggunaan mediator belajar merupakan satu hal yang penting. Terlebih dalam upaya meningkatkan penguasaan kosakata bahasa Jawa peserta didik era kini. Rata-rata penguasaan kosakata mereka hanya sebesar 51,60%. Sisanya menjelaskan bahwa kosakata tidak diketahui dan tidak dimengerti oleh peserta didik karena belum pernah mendengar dan/atau tidak pernah menggunakannya dalam percakapan sehari-hari. Rancangan media pembelajaran ini dibuat dengan tujuan menghasilkan produk media pembelajaran yang digunakan sebagai sarana untuk membantu menguasai kosakata bahasa Jawa melalui permainan. Media pembelajaran Bedhek Gambar dikemas dalam bentuk aplikasi android yang diakses secara offline. Rancangan dikembangkan menggunakan model pengembangan Lee & Owens dengan pertimbangan produk yang dihasilkan merupakan produk multimedia. Media pembelajaran Bedhek Gambar memperoleh hasil validitas materi sebanyak 96,15% dan validitas media sebesar 100%. Kedua hasil validasi tersebut memiliki kriteria sangat baik dan layak digunakan dalam pembelajaran. Media pembelajaran juga diujicobakan kepada 82 orang peserta didik yang terbagi menjadi dua kelompok besar. Pada hasil efektivitas kelompok besar I, hasil yang didapatkan adalah sebesar 83,04% dengan kategori efektif. Sementara itu, pada uji coba kelompok besar II diperoleh persentase sebesar 66,4% dengan kategori cukup efektif. Dari hasil kedua kelompok besar tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran Bedhek Gambar dapat membantu meingkatkan penguasaan kosakata bahasa Jawa.
Big Data Dan Pemahaman Faktor Penunjang Kinerja Akademik Siswa Untuk Meningkatkan Efektivitas Pembelajaran Harmawan, Toga Ari; Istiyowati, Lucia Sri
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i12024p035

Abstract

This research adopts a big data approach to analyze students' academic performance in the digital era. Using secondary data from eighth-grade students and utilizing the SPSS statistical software, this research successfully identified significant factors influencing student performance. Discipline attitude, learning methods, and the habit of taking personal notes were found to have a high predictor importance in academic achievement. Correlation analysis among subjects revealed both positive and negative relationships, providing a deep understanding of students' skill interconnections. The success of this research cannot be separated from the important role of big data in providing a holistic overview of student performance, opening opportunities for more targeted recommendations. The findings of this research can serve as a foundation for the development of intervention strategies and more adaptive learning approaches, as well as making a significant contribution to directing education towards sustainability and improving student success in the future. With a better understanding of student performance patterns, this research highlights the revolutionary potential of big data in shaping the future of education.AbstrakPenelitian ini mengadopsi pendekatan big data untuk menganalisis kinerja akademik siswa dalam era digital. Dengan menggunakan data sekunder dari siswa kelas VIII dan memanfaatkan perangkat lunak statistik SPSS, penelitian ini berhasil mengidentifikasi faktor-faktor yang signifikan memengaruhi kinerja siswa. Sikap disiplin, metode belajar, dan kebiasaan membuat catatan pribadi terbukti memiliki predictor importance yang tinggi terhadap pencapaian akademik. Analisis korelasi antar mata pelajaran mengungkapkan pola hubungan positif dan negatif, memberikan pemahaman mendalam tentang interkoneksi keterampilan siswa. Keberhasilan penelitian ini tidak terlepas dari peran penting big data dalam memberikan gambaran holistik terhadap kinerja siswa, membuka peluang untuk rekomendasi yang lebih tepat sasaran. Hasil penelitian ini dapat menjadi landasan bagi pengembangan strategi intervensi dan pendekatan pembelajaran yang lebih adaptif, serta memberikan kontribusi penting dalam mengarahkan pendekatan pendidikan menuju keberlanjutan dan peningkatan kesuksesan siswa di masa depan. Dengan pemahaman yang lebih baik tentang pola kinerja siswa, penelitian ini menunjukkan potensi revolusioner big data dalam membentuk masa depan pendidikan.
Pengembangan Virtual Lab Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMP Kelas VIII Pada Mata Pelajaran Matematika Arya Arimbawa, Gusti Putu; Wisna Ariawan, I Putu; Parwati, Ni Nyoman
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i12024p046

Abstract

This research is aimed at developing virtual lab media that can be used to teach mathematical material about flat-sided shapes. The development model used is the Four-D model (Define, Design, Develop, Disseminate). Researchers used LORI, UEQ instruments, and pre-test and post-test questions to measure the quality of the virtual lab products being developed. The subjects involved in this research included experts, teachers, researchers and students at the Class VIII Junior High School level. This research produces a virtual lab learning media product called Gevila (Geometry Virtual Lab). Product testing by experts from the perspective of media appearance and content or material presented received a very worthy category. The practicality of virtual labs tested with small groups shows that the virtual lab media developed is practical. Based on the results of the pre-test and post-test, the virtual lab media was effective in improving students' critical thinking skills. This improvement was triggered by the addition of a database to track student activities, apperception activities, ice breaking with mini games, and exploration of material presented on Gevila. The results of testing user satisfaction with Gevila media show that this media is able to provide satisfaction to users by fulfilling the above average criteria on the UEQ questionnaireAbstrakPenelitian ini ditujukan untuk mengembangkan media virtual lab yang dapat digunakan untuk membelajarkan materi matematika bangun ruang sisi datar. Model pengembangan yang digunakan adalah model Four-D (Define, Design, Develop, Disseminate). Instrumen yang digunakan adalah LORI, UEQ, dan soal-soal pre-test dan post-test untuk mengukur kualitas produk virtual lab yang dikembangkan. Subjek yang terlibat dalam penelitian ini meliputi para ahli, guru-guru, peneliti, dan peserta didik di jenjang SMP Kelas VIII. Penelitian ini menghasilkan produk media pembelajaran virtual lab bernama Gevila (Geometry Virtual Lab). Pengujian produk oleh para pakar dari sudut pandang tampilan media dan isi atau materi yang disajikan memperoleh kategori sangat layak. Kepraktisan virtual lab yang diuji dengan kelompok kecil menunjukkan bahwa media virtual lab yang dikembangkan bersifat praktis. Berdasarkan hasil pre-test dan post-test yang dilakukan, media virtual lab yang dikembangkan efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik. Peningkatan ini dipicu oleh penambahan basis data untuk melacak aktivitas peserta didik, kegiatan apersepsi, ice breaking dengan mini games, dan eksplorasi materi yang dituangkan pada media Gevila. Hasil pengujian kepuasan pengguna terhadap media Gevila menunjukkan bahwa media ini mampu memberi kepuasan terhadap pengguna melalui pemenuhan kriteria above average pada kuesioner UEQ.
Pengembangan Media Film Dokumenter Yang Diangkat Dari Hasil Penelitian Pertumbuhan Anak Di Desa Jungkat Bilqis, Khofifah Azmi; Candramila, Wolly; Mardiyyaningsih, Asriah Nurdini
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i12024p001

Abstract

The learning media that lacks support can hinder communication between teachers and students. Engaging and innovative learning media can enliven the atmosphere during the learning process. Documentary film based on the malnutrition case in Jungkat Village is expected not only to enliven the atmosphere in the learning process but also provide information about important issues in society such as the Stunting case, which is currently a national topic. This study to develop and test the validity of a documentary film media addressing the topic of Stunting. The development of the documentary film media "Jungkat Grows Against Stunting" follows the ADDIE model limited tthree stages: analysis, design, and development. The assessment of the documentary film by five validators on aspects of format, content, language, and effectiveness with seventeen indicators using the CVR and CVI formulas. The validation results indicate documentary film media is valid in terms of content, and the development process can proceed the implementation stage with both limited and extensive trials. The results developing documentary film media are expected provide input tteachers regarding types, concepts, and steps of making documentary films according to the desired learning targets as well as the enrichment of information addressing important cases in society.AbstrakMedia pembelajaran yang kurang mendukung bisa saja menggagalkan komunikasi antara guru dan peserta didik. Media pembelajaran yang menarik dan inovatif dapat menghidupkan suasana selama proses pembelajaran. Film dokumenter yang diangkat dari kasus malnutrisi di Desa Jungkat diharapkan tidak hanya mampu menghidupkan suasana dalam proses pembelajaran namun juga bisa memberikan informasi mengenai permasalahan penting dalam masyarakat seperti kasus Stunting yang sedang menjadi topik nasional saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menguji validitas media film dokumenter yang mengangkat topik Stunting. Pengembangan media film dokumenter “Jungkat Bertumbuh Melawan Stunting” mengikuti model ADDIE yang dibatasi pada tiga tahapan yaitu analysis, design, dan develop. Penilaian media film dokumenter oleh lima orang validator pada aspek format, isi, bahasa, dan keefektifan dengan tujuh belas indikator menggunakan rumus CVR dan CVI. Hasil validasi menunjukkan bahwa media film dokumenter ini dinyatakan valid secara isi dan proses pengembangan dapat dilanjutkan ke tahap implementasi dengan uji coba baik terbatas maupun luas. Hasil pengembangan media film dokumenter ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada guru terkait jenis, konsep, dan langkah-langkah pembuatan film dokumenter sesuai dengan target pembelajaran yang diharapkan serta pengayaan informasi yang mengangkat kasus-kasus penting di masyarakat.

Page 1 of 1 | Total Record : 5