cover
Contact Name
Muhammad Hambal Shafwan
Contact Email
studiareligia@pps.um-surabaya.ac.id
Phone
+6281335937424
Journal Mail Official
studiareligia@pps.um-surabaya.ac.id
Editorial Address
Pascasarjana Gedung Attauhid lt 3 Universitas Muhammadiyah Surabaya Sutorejo number 59 Surabaya, East Java, Indonesia 60113
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Studia Religia: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam
ISSN : 25982834     EISSN : 26148196     DOI : http://dx.doi.org/10.30651/sr.v7i1
Jurnal ini mempublikasikan artikel konsep pembelajaran dan luaran pembelajaran dalam konteks Pendidikan Agama Islam. Fokus dan ruang lingkup jurnal ini diantaranya: Bahan pendidikan Agama Islam Edukator dan siswa Metode pembelajaran Kurikulum Politik Edukasi Filosofi pendidikan Pendidikan sejarah Islam
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2021)" : 15 Documents clear
ISLAMIC COUNSELING AND COUNSELING WITH COGNITIVE BEHAVIOR THERAPY TO PREVENT ANXIETY (MENTAL HEALTH PROBLEMS) A STUDENT AT ISLAMIC BOARDING SCHOOL OF SALMAN AL-FARISI KARANGANYAR SOLO Din Muhammad Zakariya; Muh Iqbal Azhar Aziz
Studia Religia : Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/sr.v5i1.8944

Abstract

This study aims to discuss how the implementation of Islamic Guidance and Counseling with cognitive behavior therapy (CBT) in preventing mental health problems of a student at the Salman Al-Farisi Islamic Boarding School Karanganyar Solo? (2) What are the results of students after undergoing the process of Islamic Guidance and Counseling with cognitive behavior therapy (CBT) in preventing mental health problems of a student at Islamic Boarding School Salman Al-Farisi Karanganyar Solo. This research uses qualitative research with descriptive analysis. In analyzing Islamic Guidance and Counseling with Cognitive Behavior Therapy in preventing mental health problems of a student at Islamic Boarding School Salman Al-Farisi Karanganyar Solo, the data presented in this chapter are data presentation in the form of interviews and observations. In this study, it was concluded that mental health problems (anxiety) experienced by a student greatly affected the client's mental and physical condition. From the counselor's observation before carrying out the counseling process, the problem experienced by a student was that he often experienced depression and anxiety that he had experienced. In handling this case, the counselor uses cognitive behavioral therapy, the counseling process uses interviews (face to face with clients) by directing how to think positively and behave well. By changing the client's attitude or behavior. The end result of this counseling process can be seen from a change in the client's attitude or the client's behavior that is not good enough to get better.
PERAN GURU DI SEKOLAH DAN MASYARAKAT Zainal Arifin
Studia Religia : Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/sr.v5i1.8997

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membahas peran guru di sekolah dan masyarakat. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan jenis penelitian pustaka (library research), dan teknik analisis datanya menggunakan induktif dan deduktif.  Temuan penelitian ini dapat disimpulkan: pertama, Di sekolah, peran guru adalah menciptakan interaksi edukatif yang mendidik kepada murid. Guru dituntut mampu menunjukkan kewibawaan atau otoritasnya, artinya ia harus mampu mengendalikan, mengatur, dan mengontrol kelakukan anak. Kalau perlu ia dapat menggunakan kekuasaannya untuk memaksa anak belajar, melakukan tugasnya atau mematuhi peraturan. Dengan kewibawaan ia menegakkan disiplin demi kelancaran dan ketertiban proses belajar-mengajar. Kewibaaan mutlak harus dimiliki oleh seorang guru. Apabila guru tidak memiliki kewibawaan maka ia akan mengalami kesulitan untuk membimbing murid-muridnya mematuhi peraturan demi terlaksananya ketertiban di sekolah untuk menunjang keberhasilan proses belajar-mengajar.  Kedua, Di masyarakat guru dapat memainkan banyak peran, yaitu: (a) guru sebagai pengajar; (b) guru sebagai pendidik; (c) guru sebagai teladan; dan (d) guru sebagai motivator.
IMPLEMENTASI PENDEKATAN EDUTAINMENT DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SD MUHAMMADIYAH 10 SURABAYA Muhammad Zainal Abidin
Studia Religia : Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/sr.v5i1.8938

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dengan adanya masalah dalam mengimplementasikan pembelajaran Pendidikan Agama Islam menggunakan pendekatan edutainment. Dengan adanya pembelajaran Pendidikan Agama Islam yang mengedukasi dan menghibur, maka peserta didik dapat menerimanya dengan cepat dalam daya ingatnya. Peserta didik juga mampu merespon hasil materi dengan lebih aktif dan kreatif. Tujuan dari penelitian ini dapat menerapkan pendekatan edutainment dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SD Muhammadiyah 10 Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yang menghimpun data primer melaului wawancara dari pihak kepala sekolah, Guru SD Muhammadiyah 10 Surabaya, dan peserta didik di SD Muhammadiyah 10 Surabaya. Adapun data Sekunder di dapat dari lieteratur dan dokumen SD Muhammadiyah 10 Surabaya. Setelah semua data terkumpul dilanjut analisis secara kualitatif dan diuraikan dalam bentu diskriptif. Hasil dari penelitian menyimpulkan bahwa kepala sekolah, guru dan peserta didik saling mendukung akan pendekatan edutainment diterapkan di SD Muhammadiyah 10 Surabaya. Meski dalam pelaksanaannya terdapat beberapa hambatan, seperti harus menyelaraskan media dengan materi yang akan disampaikannya dan kurangnya fasilitas yang memadai serta kurangnya respon yang lebih fokus lagi dari peserta didiknya.
UPAYA GURU DALAM MEMBENTUK SPIRITUAL QUOTIENT SISWA MELALUI MATA PELAJARAN PAI DI SMAN 4 BANGKALAN Akh. Ahsanul Muarif
Studia Religia : Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/sr.v5i1.8939

Abstract

Penelitian ini dilakukan kerena dilatar belakangi bahwa kenakalan remaja dan krisis moral yang terjadi dikalangan siswa dan generasi muda sudah sangatlah menghawatirkan, mereka gampang terkontaminasi dengan lingkungan atau pengaruh-pengaruh yang kurang baik dari lingkungan sekitarnya. Sehingga hal ini bertujuan untuk memberikan sebuah proteksi bagi mereka dengan membentuk kepribadian mereka dengan baik, membentuk karakter mereka yang lebih bermutu sehingga mereka dapat menjadi para generasi 4.0 yang berkarakter yang siap membawa perubahan dimasa mendatang yang hal ini tidak lepas dari pada peran pendidikan. Rumusan masalah dari tesis ini adalah Pertama, Bagaimana spiritual quotient siswa di SMAN 4 Bangkalan, Kedua, Bagaimana upaya guru dalam membentuk spiritual quotient siswa melalui pelajaran PAI di SMAN 4 Bangkalan, Ketiga, Apa factor pendukung dan penghambat dalam proses pembentukan spiritual quotient siswa di SMAN 4 Bangkalan. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yang menghimpun data primer melaului wawancara dari pihak kepala sekolah, Guru SMAN 4 Bangkalan dan murid SMAN 4 Bangkalan, adapun data Skunder di dapat dari literature dan SMAN 4 Bangkalan, setelah semua data terkumpul di  lanjutan alisis secara kulitatif dan diuraikan dalam bentuk deskriptif. Hasil dari penelitian menyimpulkan bahwa PAI menjadi salah satu peran penting dari penanaman moral yang baik melalui kegiatan edukasi di sekolah, dukungan dari pihak sekolah, tenaga pendidik, sertas arana dan prasarana yang ada. Faktor yang menjadi penghambat disini adalah faktor lingkungan diluar sekolah itu sendiri.
KONSEP AL-QUR’AN TENTANG KOMPETENSI GURU (Studi Analisis Tematik Surat Al-Qalam Ayat 1-4) Din Muhammad Zakariya
Studia Religia : Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/sr.v5i1.9000

Abstract

: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang kompetensi guru, dan apa konsep al-Qur’an tentang kompetensi guru dalam Surat al – Qalam Ayat 1 – 4. Penelitian ini merupakan kajian pustaka (library reasech) yang bersifat kualitatif deskriptif, yang menggunakan teknik dokumentasi dalam pengumpulan data. Sedangkan metode analisis data yang dipakai adalah metode tafsir maudlu’iy. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, Sifat-sifat yang harus memiliki oleh seorang pendidik adalah (a) zuhud tidak mengutamakan materi dan mengajar karena mencari keridlaan Allah semata; (b) bersih tubuhnya, jauh dari dosa dan kesalahan, terhindar dari dosa besar, sifat ria’ (mencari nama), dengki, permusuhan, perselisihan dan sifat tercela lainnya; (c) Ikhlas dalam pekerjaan; (d) pemaaf; (e) mencintai murid-muridnya seperti halnya dia mencintai anaknya sendiri; (f) mengetahui tabiat murid; (g) menguasai mata pelajaran; (h) memiliki kompetensi dalam cara-cara mengajar. Kedua, kompetensi yang harus dimiliki guru menurut al-Qur’an surat al-Qalam ayat 1-4 adalah memiliki kepribadian seperti yang telah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW., menguasai dan memanfaatkan teknologi informasi dan komuniikasi guna pengembangan diri dan ilmu pengetahuan dan memilki kemampuan karya tulis guna pengembangan ilmu pengetahuan dan media komunikasi dengan orang lain.  

Page 2 of 2 | Total Record : 15