Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan
Jurnal Pengabdian Masyarakat is a publication of community service activities in the health sector. The public service journal is published every six months twice a year. Public service journal published by STIKES Pemkab Jombang. The publication of this journal aims to understand and evaluate community service activities as the implementation of research results, application of appropriate technology, dissemination of innovation, and development of community empowerment model. The written articles have not been published in public service journals either nationally or internationally.
Articles
268 Documents
OPTIMALISASI KEBUGARAN JASMANI DALAM MENINGKATKAN STATUS KESEHATAN LANSIA DI DESA JATIBANJAR KECAMATAN PLOSO KAB JOMBANG
Rifa'i -
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 3 No. 1 (2017): JPM | Maret 2017
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (259.663 KB)
Peningkatan jumlah penduduk lanjut usia (lansia) akan membawa dampak terhadap social ekonomi baik dalam keluarga, masyarakat maupun dalam pemerintah. Implikasi ekonomis yang penting dari peningkatan jumlah penduduk adalah peningkatan dalam ratio ketergantungan jumlah Lanjut Usia (Old Age Ratio Dependency). Tujuan dari penelitian ini adalah Optimalisasi kebugaran jasmani dalam meningkatkan status kesehatan lansia di desa jatibanjar kecamatan ploso kab jombang dengan menggunkanan metode Problem Based Introduction (PBI) (Pembelajaran Berdasarkan Masalah) di desa Jatibanjar Kecamatan Ploso Kabupaten Jombang. Hasil dari penelitian ini adalah pengetahuannya dan keterampilanya akan semakin meningkat sehingga lansia mampu untuk menolong dirinya sendiri di bidang kesehatan
KELAS INSPIRASI KESEHATAN REPRODUKSI UNTUK ANAK DI SDN 1 PLOSO KECAMATAN PLOSO KABUPATEN JOMBANG
Septi Fitrah Ningtyas
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 3 No. 1 (2017): JPM | Maret 2017
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (91.366 KB)
Dalam rangka mewujudkan penduduk tumbuh seimbang dan keluarga berkualitas, Pemerintah telah menetapkan kebijakan yang salah satunya lewat PP Nomor 61 Tahun 2014 tentang Kesehatan Reproduksi yang menjamin pemenuhan hak hak reproduksi setiap orang diperoleh melalui pelayanan kesehatan yang bermutu, aman dan dapat dipertanggungjawabkan yang dimulai dari masa balita, remaja, pasangan usia subur dan lanjut usia. Tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan derajat kesehatan anak di wilayah SDN 1 Ploso Kabupaten Jombang. Hasil dari penelitian ini adalah Masih banyak orang tua yang menganggap bicara tentang seks kepada anak mereka adalah hal yang tabu serta rasa ingin tahu mengenai kesehatan reproduksi merupakan beberapa alasan tepat untuk perlu dilakukan upaya mengimbangi pengetahuan yang benar terkait hal tersebut
PELATIHAN KADER TENTANG PENGENALAN DAN UPAYA PENCEGAHAN DIABETES MELLITUS
Anis Satus S;
Ahmad Nur Khoiri
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 1 No. 2 (2015): JPM | September 2015
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (157.787 KB)
Kini DM menjadi salah satu masalah kesehatan yang besar. Data dari studi global menunjukan bahwa jumlah penderita DM pada tahun 2011 telah mencapai 366 juta orang, dan diperkirakan akan meningkat menjadi 552 juta pada tahun 2030. Pada tahun 2006, terdapat lebih dari 50 juta orang yang menderita DM di Asia Tenggara. International Diabetes Federation (IDF) memperkirakan bahwa sebanyak 183 juta orang tidak menyadari bahwa mereka mengidap DM. Sebesar 80% orang dengan DM tinggal di negara berpenghasilan rendah dan menengah. Sebagian besar penderita DM berusia antara 40-59 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan ( kader ) dalam pengenalan dan upaya pencegahan diabetes mellitus. Hasil dari penelitian ini adalah dapat menjadikan pemicu semangat ( kader ) dan masyarakat untuk terus memberikan perhatian dan pelatihan terutama terhadap anggota keluarga yang menderita DM.
PENINGKATAN KUALITAS KELUARGA DENGAN DIABETES MELLITUS SE WILAYAH PUSKESMAS MOJOAGUNG
Yuliati A;
Mumpuni D
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 1 No. 2 (2015): JPM | September 2015
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (88.67 KB)
Komunitas masyarakat merupakan wahana tempat aplikasi berbagai ilmu terapan yang di kembangkan di institusi pendidikan. Pengabdian institusi pendidikan terhadap masyarakat didasarkan pada visi dan misi institusi yang telah ditetapkan. Di Kabupaten Jombang banyak institusi pendidikan yang bergerak dibidang Kesehatan, tetapi sebagian besar belum memberikan makna kepada masyarakat sebagai perwujudan Tri Dharma Perguruan tinggi, yang salah satunya adalah pengabdian terhadap masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk tempat mengaplikasikan ilmu Asuhan Keperawatan keluarga dalam konteks Asuhan Keperawatan Keluarga dengan DM dan untuk meningkatkan derajat kesehatan keluarga / masyarakat. Hasil dari penelitian ini adalah peserta dapat meningkatkan kualitas keluarga dengan diabetes mellitus.
MENUJU LANSIA SEHAT TANPA KELUHAN KOLESTEROL
Endang R;
Dina K
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 1 No. 2 (2015): JPM | September 2015
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (88.273 KB)
Berbagai kegiatan dengan konsep teori mengenai asuhan keperawatan lansia yaitu mulai dari kegiatan pengkajian data, perencanaan yang dilakukan bersama-sama dengan perangkat desa hingga pada kegiatan implementasi dari rencana intervensi yang telah disepakati bersama. Bentuk kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan adalah penyuluhan dan pemeriksaan kolesterol di Puskesmas Penelitian ini bertujuan untuk Meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, meningkatkan pengetahuan tentang kolesterol dan penyakit yang disebabkan oleh kolesterol. Hasil dari penelitian ini adalah diharapkan dapat memacu semangat baik penderita untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan dalam pengendalian pola makan bagi penderita DM.
PEMERIKSAAN TEKANAN DARAH DAN PEMERIKSAAN GULA DARAH DALAM RANGKA MEMPERINGATI MAULID NABI MUHAMMAD SAW
Mamik R;
Heni M
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 1 No. 2 (2015): JPM | September 2015
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (86.919 KB)
Pemeriksaan tekanan darah sangat baik dilakukan secara rutin, karena tekanan darah merupakan cara yang paling mudah untuk mendeteksi penyakit. Banyak penyakit yang bisa timbul akibat dari tidak stabilnya tekanan darah pada seseorang seperti hipertensi, stroke dan penyakit jantung. Penelitian ini bertujuan supaya masyarakat Jombang mengetahui tekanan darah dan kadar gula darah masyarakat. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memacu semangat peserta untuk hidup sehat antara lain menjaga pola makan dan olah raga secara teratur. Dan melakukan pemeriksaan tekanan darah dan pemeriksaan gula darah secara rutin.
PENANGGULANGAN KLB DEMAM BERDARAH DENGAN SCREENING JENTIK, GERAKAN PSN “SETU”, PELATIHAN PSN PADA KADER PEMBERIAN PENDIDIKAN KESEHATAN DAN PEMBERIAN ABATE
Pepin Nahariani;
Rodiyah -
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 1 No. 2 (2015): JPM | September 2015
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (208.603 KB)
DHF cepat tersebar dari satu penderita ke penderita lain, hal ini disebabkan karena peran nyamuk terutama Aedes aegypti sebagai penyebar penyakit ini. Bahkan satu gigitan yang membawa nyamuk yang mengandung virus yang mampu menyebarkan penyakit pada orang sehat. Penelitian ini bertujuan agar masyarakat dapat menanggulangi demam berdarah secara tepat. Hasil dari penelitian ini diharapkan dengan kegiatan ini dapat menjadikan pemicu semangat ( kader ) dalam pemberian pendidikan kesehatan dan pemberian abate dalam penangulanagan (KLB) Demam Berdarah dengan Screening Jentik,Gerakan PSN ”sestu” dan masyarakat untuk terus memberikan perhatian dan pelatihan terutama terhadap anggota keluarga yang menderita demam berdarah.
PENYULUHAN TENTANG GIZI SEIMBANG PADA IBU HAMIL DAN PEMBERIAN MAKANAN TAMBAHAN IBU HAMIL
Kolifah -;
Dwi S
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 1 No. 2 (2015): JPM | September 2015
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (157.224 KB)
Pengabdian masyarakat merupakan salah satu bentuk pengamalan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Rangkaian kegiatan ditujukan untuk meringankan beban masyarakat dari masalah kesehatan melalui pencegahan terhadap timbulnya penyakit dan melakukan upaya – upaya peningkatan kesehatan masyarakat. Bentuk kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan adalah pelaksanaan penyuluhan tentang gizi seimbang pada ibu hamil dan pemberian makanan tambahan untuk ibu hamil di Desa Pandanwangi. Serangkaian kegiatan Pengabdian masyarakat yang dilakukan merupakan bentuk aplikasi dari dosen Program Studi D-III Kebidanan sebagai pelayan masyarakat khususnya dalam bidang kesehatan. Tujuan dari penelitian ini adalah supaya semua ibu hamil yang berada di desa Pandanwangi mengetahui tentang gizi seimbang yang harus dikonsumsi selama hamil. Hasil dari penelitian inni adalah semua ibu hamil yang berada di desa Pandanwangi mengetahui tentang gizi seimbang yang harus dikonsumsi selama hamil serta makanan tambahan yang diberikan bisa membantu kebutuhan gizi ibu selama hami.
PEMERIKSAAN GULA DARAH DAN PENYULUHAN KESEHATAN BAGI PENDERITA DIABETES MELLITUS DI PUSKESMAS MOJOAGUNG
Yuliati Alie;
Monika Sawitri
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 1 No. 2 (2015): JPM | September 2015
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (90.642 KB)
Keluarga di komunitas / masyarakat merupakan wahana tempat aplikasi berbagai ilmu terapan yang di kembangkan oleh institusi pendidikan.Pengabdian masyarakat yang dilaksanakan oleh institusi pendidikan didasarkan pada visi dan misi institusi yang telah ditetapkan. Di Kabupaten Jombang banyak institusi pendidikan yang bergerak dibidang Kesehatan, tetapi sebagian besar belum memberikan makna kepada masyarakat sebagai perwujudan Tri Dharma Perguruan tinggi, yang salah satunya adalah pengabdian terhadap masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah memacu semangat baik keluarga maupun penderita untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan dalam pencegahan dan perawatan luka gangraen bagi penderita DM. Hasil dari penelitian ini adalah keluarga terpicu untuk terus memberikan perhatian dan pengasuhan terutama terhadapanggota keluarga yang menderita DM .
PENYULUHAN TENTANG PEMELIHARAAN ORAL HYGIENE DAN PRAKTEK MENGGOSOK GIGI YANG BENAR PADA IBU HAMIL DI DESA DUKUH MOJO JOMBANG
Effy Kurniati;
Dwi Sri R
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 1 No. 2 (2015): JPM | September 2015
Publisher : LPPM - STIKES Pemkab Jombang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (89.408 KB)
Kesehatan gigi dan mulut hingga kini masih belum menjadi perhatian utama. Akibatnya gigi berlubang atau karies gigi menjadi masalah umum yang dihadapi sebagian besar masyarakat khususnya ibu hamil trimester I dan II. Ibu hamil trimester ini biasanya mengalami muntah-muntah sehingga keadaan asam ini dapat menyebabkan gigi berlubang atau memperparah lubang (caries gigi) yang sudah ada. Tujuan dari penelitian ini adalah ibu hamil yang berada di desa dukuh mojo mengetahui pemelirahaan oral hygiene dan sikat gigi yang benar. Hasil dari penelitian ini adalah ibu hamil yang berada di desa dukuh mojo mengetahui pemelirahaan oral hygiene dan sikat gigi yang benar