Jurnal Ilmiah Media Sisfo
Jurnal Ilmiah Media Sisfo merupakan Jurnal yang berada dibawah naungan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) STIKOM Dinamika Bangsa dan diterbitkan oleh STIKOM DINAMIKA BANGSA JAMBI. Jurnal Ilmiah Media Sisfo menerbitkan Jurnal 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan April dan Oktober. Misi dari Jurnal Media Sisfo adalah untuk menyebarluaskan, mengembangkan dan menfasilitasi hasil penelitian mengenai Ilmu Sistem Informasi dan juga dapat menjadi wadah bagi para dosen, guru, peneliti dan para praktisi dalam bidang teknologi informasi dari seluruh Indonesia, dalam melakukan pertukaran informasi tentang hasil-hasil penelitian terbaru yang telah dilakukan.
Articles
376 Documents
ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI IT- HELPDESK (STUDI KASUS : PT. LONTAR PAPYRUS PULP & PAPER INDUSTRY)
Rico Rico
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
PT. Lontar Papyrus Pulp & Paper Indsutry adalah salah satu anak perusahaan dari Sinarmas Group yang bergerak dalam bidang Pulp & Paper. Hampir semua proses bisnisnya mengandalkan teknologi informasi dalam operasionalnya. Dalam hal ini, Departemen Information Technology memegang peranan penting untuk mendukung semua operasional yang melibatkan perangkat teknologi informasi seperti memberikan pelayanan terbaik kepada semua user yang berada dalam perusahaan itu. Department Information Technology mempunyai standar operasional prosedur (SOP) dalam menerima dan mengatasi masalah dari beberapa user. Dari beberapa masalah yang diterima oleh bagian Department Information Technolgy sering mengalami kesulitan dalam menentukan dan mengatasi skala pengerjaanya (emergency, urgent, dan normal) dikarenakan tidak adanya sistem penentuan skala prioritas dan manajemen layanan service user terpusat. Untuk mengatasi masalah tersebut dibutuhkan suatu Sistem Informasi IT-Helpdesk untuk memanajemen semua permintaan service dari user. Hasil dari penulisan ini berupa prototype Sistem Informasi IT-Helpdesk berbasis web yang menyediakan layanan dan informasi yang dibutuhkan serta dapat membantu semua user yang ada di perusahaan tersebut umumnya dan Department Information Technology khususnya.
ANALISA ALGORITHMA APRIORI UNTUK MENDAPATKAN POLA PEMINJAMAN BUKU PERPUSTAKAAN SMPN 3 BATANGHARI
Azwar Anas
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Data yang dimiliki oleh suatu institusi merupakan salah satu aset dari institusi tersebut. Adanya kegiatan operasional sehari-hari akan semakin memperbanyak jumlah data transaksi. Jumlah data transaksi yang begitu besar justru bisa menjadi masalah bila instansi tersebut tidak bisa memanfaatkannya. Dalam penelitian ini, peneliti akanmemanfaatkan algoritma apriori untuk mengelompokkan data peminjaman buku perpustakaan SMPN 3 Batanghari berdasarkan kecenderungannya yang muncul bersamaan dalam suatu kegiatan kunjungan pustaka. Dalam melakukan proses peminjaman buku, tentu saja data mentah akan diolah dengan membaginya kedalam pecahan-pecahan data yang berbeda. Diantara tabel data peminjaman buku yang diolah adalah tabel peminjaman secara umum, tabel kandidat 2-itemset, tabel kandidat 3-itemset, tabel tabular peminjaman, tabel nilai support, tabel nilai confidence dan mendapatkan pola peminjaman buku.Hasil dari penelitian ini berupa gambaran pola peminjaman buku perpustakaan SMPN 3 Batanghari.Dengan mendapatkan pengetahuan dari algoritma ini, dapat dijadikan rujukan bagi pihak sekolah dalam pengadaan dan penempatan buku-buku perpustakaan.
PEMODELAN SISTEM INFORMASI MONITORING KEHADIRAN DOSEN PADA POLITEKNIK JAMBI
Desi Kisbianty
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Setiap Perguruan Tinggi di wajibkan untuk melaksanakan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI). Untuk saat ini Politeknik Jambi dalam menjalankan SPMInya baru berfokus pada kegiatan akademik. Yang menjadi fokus utamanya adalah pada kegiatan pelaksanaan perkuliahan. Yang mana pada saat ini Politeknik Jambi masih terkendala dengan pelaksanaan monitoring kehadiran Dosen dalam mengajar. Hal ini dikarenakan kebanyakan Dosen yang mengajar sering datang terlambat dan mengajarnya tidak sesuai dengan waktu yang telah di tentukan olah pihak akademik Politeknik Jambi. Politeknik Jambi masih dirasa kurang maksimal dalam melaksanakan monitoring kehadiran dosen. Sehingga dapat merugikan pihak Politeknik Jambi baik dalam segi mutu dan finansial. Penelitian kali ini akan menghasilkan suatu pemodelan sistem informasi monitoring kehadiran dosen yang nantinya dapat digunakan sebagai acuan dalam membangun sistem informasi yang mencakup kegiatan SPMI dilingkungan Politeknik Jambi guna membantu permasalahan yang ada agar dapat berjalan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan. Sehingga standar tersebut dapat ditingkatkan secara terus menerus dari waktu ke waktu serta dapat berkembang secara berkelanjutan. Dengan begitu dapat membantu meningkatkan baik dalam segi mutu maupun finansial bagi pihak Politeknik Jambi.
ASSESSMENT TINGKAT KAPABILITAS SUMBER DAYA LAYANAN AKADEMIK MENGGUNAKAN KERANGKA KERJA (FRAMEWORK) COBIT 5 PROCESS ASSESSMENT MODEL (PAM) PADA STIKOM DINAMIKA BANGSA JAMBI
Hendri Hendri
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Evaluasi mempunyai tujuan dalam menilai, memonitor, dan memastikan bahwa sumber daya layanan akademik dapat beroperasi secara efektif sesuai dengan tujuan rencana strategis perguruan tinggi. STIKOM Dinamika Bangsa adalah salah satu perguruan tinggi di kota Jambi yang memiliki yang memiliki keunggulan di bidang ilmu komputer. Evaluasi terhadap pengelolaan sumber daya manusia (SDM) mulai dari pengelolaan kebutuhan dan alokasi sumber daya manusia, rekrutmen, pengawasan dan evaluasi sampai dengan pelaporan kinerja sumber daya manusia, aktivitas proses yang terjadi adalah penetapan anggaran untuk biaya TI, sistem informasi, pengawasan dan evaluasi pemanfaatan sistem informasi sangat penting dilakukan. Peneliti melihat adanya kebutuhan yang perlu dilakukan evaluasi terhadap sumber daya layanan akademik menggunakan standar kerangka kerja (framework) COBIT 5 Process Assessment Model. COBIT 5 Process Assessment Model (PAM) merupakan model yang berisi kerangka dasar yang memberikan panduan penilaian dalam mengukur pencapaian kapabilitas proses yang berkaitan dengan TI, dalam hal ini proses pengelolaan sumber daya layanan akademik di STIKOM Dinamika Bangsa. Setelah mendapatkan hasil penilaian pencapaian kapabilitas proses, langkah selanjutnya kita akan bisa merekomendasikan prioritas-prioritas pengembangan proses yang harus dilakukan dan sesuai kebutuhan STIKOM Dinamika Bangsa.
MODEL LAYANAN MUSIBAH BERBASIS SMS GATEWAY STUDI KASUS : KANTOR SAR JAMBI
Eni Rohaini
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penggunaan SMS Gateway mempermudah pengelolaan dari layanan berbagai aplikasi. SMS Gateway bisa dibangun dengan menggunakan sebuah ponsel atau modem berbasis GSM atau CDMA yang terkoneksi dengan komputer yang bertugas sebagai server, yang didalamya telah terdapat program aplikasi sebagai pusat kontrol dan manajemen. Saat ini dalam sistem pelayanan pengaduan bencana atau musibah pada kantor SAR jambi menggunakan sistem konvensional dimana masyarakat melakukan pelaporan musibah melalui telepon kepada kantor SAR Jambi. Oleh karena itu, dibutuhkan sistem baru berbasis SMS Gateway yang dapat mengelola data laporan musibah secara otomatis. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Terapan (Applied Research). Metode pengumpulan data dilakukan dengan studi pustaka, studi lapangan dan studi literatur. Metode yang digunakan dalam menganalisis dan merancang sistem adalah metode Analisis dan Perancangan Berorientasi Obyek (Object Oriented Analysis and Design) menggunakan Unified Modelling Language (UML). Teknik pengujian sistem dengan pendekatan black-box testing. Kualitas perangkat lunak yang dihasilkan diuji dengan mengadopsi empat karakteristik kualitas perangkat lunak model ISO 9126, yaitu: functionality, reliability, usability, dan efficiency menggunakan metode kuesioner. Hasil penelitian berupa model layanan musibah berbasi SMS gateway yang dapat memproses data laporan musibah dari masyarakat, diproses dan disampaikan ke potensi SAR untuk dapat segera menanggapi musibah yang terjadi.
PROTOTIPE SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN PENERIMA BEASISWA MENGGUNAKAN FUZZY MULTIPLE ATTRIBUTE DECISION MAKING: STUDI KASUS STIKOM DINAMIKA BANGSA JAMBI
Abdul Harris
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Beasiswa merupakan penghasilan bagi yang menerima dan memiliki tujuan untuk membantu meringankan beban biaya pendidikan mahasiswa yang kurang mampu tetapi memiliki prestasi yang bagus. Terkadang pemberian beasiswa tersebut tidak tepat sasaran dan juga memakan waktu yang lama dikarenakan proses wawancara kepada mahasiswa tersebut yang membutuh waktu. Dengan adanya system yang nantinya akan memberikan alternatife terbaik dalam menentukan mahasiswa yang berhak dan tepat. Sistem pendukung keputusan ini dibuat dari model Fuzzy Multi-Attribute Decision Making dan dihitung dengan metode SAW (Simple Additive Weighting). Metode Fuzzy Multi-Attribut Decision Making ini merupakan salah satu logika yang diperuntukkan untuk memberikan alternatif solusi yang tepat dalam pemilihankriteria-kriteria yang sesuai dengan variable. Penelitian ini dapat menghasilkan sistem untuk membantu dalam pengambilan keputusan dalam menentukan penerimaan beasiswa pada mahasiswa agar lebih efisien sebagai kontribusi dalam proses bidang ke akademikan serta memberikan efektifitas dalam hal penentuan penerimaan beasiswa pada STIKOM DB Jambi
APLIKASI PENGOLAHAN DATA SURAT IZIN USAHA ANGKUTAN BARANG BERBASIS AJAX (STUDI KASUS : DISHUBKOMINFO KOTA PAYAKUMBUH)
Anisya Anisya;
Syamsul Bahri
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Seiring dengan kemajuan teknologi di berbagai bidang, banyak teknologi komunikasi bermunculan untuk memperoleh informasi, karena informasi merupakan kebutuhan dan tuntutan zaman, tidak terkecuali bidang perhubungan. Salah satu bagian yang berperan penting dalam bidang perhubungan adalah pengurusan izin angkutan barang. Masalah yang dihadapi salah satunya dalam proses pengurusan izin yang memakan waktu yang cukup lama serta dalam pembuatan laporan. Tujuan penelitian ini adalah merancang suatu sistem informasi perizinan angkutan barang pada Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika menggunakan teknik pemograman AJAX dan menggunakan database MySQL. Dengan adanya sistem informasi perizinan angkutan barang berbasis AJAX pada Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kota Payakumbuh dapat meningkatkan efektivitas dan efesiensi waktu terutama dalam menghasilkan laporan perizinan pada Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kota Payakumbuh.
ANALISIS DAN DESAIN SISTEM INFORMASI UJIAN LABOR PADA STIKOM DINAMIKA BANGSA
Mulyadi Mulyadi
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Ujian labor merupakan uji kompetensi dasar bagi mahasiswa STIKOM Dinamika Bangsa sebelum mengikuti kegiatan sidang skripsi. Penyelenggaraan ujian labor mulai dari pendataan peserta, persiapan dan pelaksanaan ujian hingga pengumuman hasil ujian belum terselenggara dengan baik, sehingga berdampak pada proses persiapan sidang skripsi. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuiah sistem informasi untuk mengelola aktifitas dalam ujian labor dengan pendekatan berorientasi objek, melalui tahapan perumusan masalah, pengumpulan data, analisa sistem, permodelan dan prototyping. Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai dasar untuk pengembangan system informasi pengelolaan dan layanan tugas akhir mahasiswa, khususnya kegiatan ujian labor sebagai prasyarat untuk mengikuti kegiatan sidang skripsi.
RANCANG MODEL SISTEM KEAMANAN MENGGUNAKAN INTRUSION PREVENTIONSYSTEM DENGAN METODE RULE BASED : STUDI KASUS KPDE PROVINSI JAMBI
Abdul Rahim
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Sistem keamanan komputer, dalam beberapa tahun ini telah menjadi fokus utama dalam dunia jaringan komputer, hal ini disebabkan tingginya ancaman yang mencurigakan dan serangan dari Internet. Keamanan komputer merupakan salah satu kunci yang dapat mempengaruhi tingkat reliability, termasuk performance dan availability pada suatu internetwork. Ancaman pada suatu jaringan komputer dapat berasal dari jaringan itu sendiri maupun dari jaringan internet, hal ini dapat disebabkan karena terdapat sumber daya yang bersifat publik sehingga untuk menjaga sumber daya yang ada pada jaringan komputer tersebut dibutuhkan suatu sistem khusus agar jaringan serta layanan-layanan yang terdapat pada jaringan tersebut tetap dapat digunakan dengan baik. Salah satu teknik untuk mengamankan sumber daya yang terdapat di jaringan komputer adalah dengan menggunakan intrusion detection system (IDS) atau sistem deteksi penyusup, dimana dengan adanya sistem deteksi penyusup, maka aktivitas jaringan yang mencurigakan dapat segera diketahui, selain itu dapat dilakukan tindakan pencegahan atau yang dikenal dengan nama intrusion prevention system (IPS). Dalam penelitian ini membahas tentang rancang model sistem keamanan menggunakan intrusion prevention system dengan metode rule based untuk melakukan pengamanan pada sumber daya jaringan komputer. Metode pengujian yang digunakan adalah metode pengujian blackbox testing, IDS akan diimplementasikan pada sistem operasi berbasis linux dan sistem pencegahan akan diimplementasikan pada iptables dan perangkat router gateway. Hasil dari penelitian ini berupa sistem pencegah penyusup (IPS) yang dapat meningkatkan keamanan sumber daya jaringan komputer dari ancaman baik yang berasal dari jaringan internet maupun intranet.
PERANCANGAN DAN PEMBUATAN SISTEM ELECTRONIC ABSENSI (E-ABSENSI) MAHASISWA/I BERBASIS WEBSITE (STUDI KASUS STIKOM DINAMIKA BANGSA JAMBI)
Martono Martono
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 2 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Keberhasilan sistem pengajaran dalam perguruan tinggi dapat ditingkatkan dengan adanya teknologi serta sistem informasi yang baik. Salah satu kegiatan dalam proses pengajaran yang ada di perguruan tinggi adalah kegiatan absensi. Proses absensi sendiri sesungguhnya memiliki peranan yang sangat besar terhadap keberhasilan perguruan tinggi. Pada pengimplementasiannya, kegiatan absensi yang sedang berlangsung pada STIKOM Dinamika Bangsa Jambi masih menggunakan media kertas. Penggunaan media kertas sendiri menyebabkan tingginya tingkat kerusakan dan kehilangan data absensi. Electronic Absensi (E-Absensi) merupakan salah satu sistem yang dapat dimanfaatkan untuk menyelesaikan masalah yang ada pada proses kegiatan absensi di STIKOM Dinamika Bangsa Jambi. Sistem Electronic Absensi (E-Absensi) merupakan sistem yang memungkinkan pengguna (user) untuk melakukan proses pencatatan kehadiran dengan menggunakan media elektronik. Adapun sistem Electronic Absensi (E-Absensi) mahasiswa/i dalam penelitian ini dapat dipergunakan oleh administrator, dosen, ketua program studi, staff prodi, mahasiswa/i dan orang tua.