cover
Contact Name
Arjuna Rizaldi
Contact Email
arjuna@email.unikom.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
arjuna@email.unikom.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
JIKA: Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan
ISSN : 20892845     EISSN : 26559234     DOI : -
Core Subject : Economy,
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 2: Juni 2015" : 6 Documents clear
ANALISIS PENGARUH LEVERAGE TERHADAP PROFITABILITAS PADA PT. BANK SINARMAS, TBK Novi Rukhviyanti
Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan (JIKA) Vol 4 No 2: Juni 2015
Publisher : Program Studi Keuangan & Perbankan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/jika.v4i2.366

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Leverage Keuangan terhadap profitabilitas pada PT Bank Sinarmas Tbk. Penelitian ini dilaksanakan pada Bursa Efek Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini bersumber dari perusahaan yang bersangkutan. Data yang diambil berupa data sekunder yang diperoleh melalui laporan keuangan yang terdiri dari Neraca dan Laporan Laba Rugi periode 2009-2013, dan beberapa kajian pustaka.Metode analisis yang digunakan adalah pengukuran rasio yang terdiri dari Leverage keuangan dengan menggunakan Debt to Asset Ratio (DAR), rasio profitabilitas dengan menggunakan Return on Asset (ROA), analisis regresi sederhana, analisis korelasi, dan analisis koefisien determinasi.Hasil dari penlitian ini menunjukkan bahwa selama periode 2009-2013, tingkat Leverage keuangan dan profitabilitas beberapa sampel perusahaan mengalami fluktuasi. Dalam analisis regresi sederhana yang dilakukan diperoleh hasil bahwa terdapat pengaruh yang negatif antara Leverage keuangan terhadap profitabilitas perusahaan. Dan berdasarkan hasil analisis korelasi maupun koefisien determinan diperoleh kesimpulan bahwa tingkat Leverage (DAR) pada PT Bank Sinarmas Tbk berpengaruh Negatif dan hubungan yang sangat erat. Kata Kunci: Leverage, profitabilitas
PENGENDALIAN INTERN ANGGARAN PADA PT. PUSAT PENELITIAN TEH DAN KINA GAMBUNG Raeni Dwi Santy
Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan (JIKA) Vol 4 No 2: Juni 2015
Publisher : Program Studi Keuangan & Perbankan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/jika.v4i2.367

Abstract

ABSTRAKPada umumnya, tujuan utama didirikannya suatu perusahaan adalah untuk memperoleh laba atau keuntungan. Untuk dapat mencapai tujuan, dalam setiap perusahaan, baik perusahaan industri, jasa maupun perusahaan dagang umumnya mempunyai kebijakan yang ditetapkan untuk memberikan kepastian bahwa sasaran dan tujuan perusahaan akan tercapai.Penulis melakukan penelitian pada PT. Pusat Penelitian Teh dan Kina. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui efektivitas pengendalian internal anggaran yang diterapkan pada perusahaan PT. Pusat penelitian teh dan kina gambung.Metodologi penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif, yaitu metode penelitian yang dipergunakan dalam penelitian sebagai suatu upaya untuk mencegah masalah atau menjawab permasalahan yang dihadapi dalam situasi tertentu sehingga menjadi informasi baru yang dapat digunakan untuk menganalisa mengenai masalah yang sedang diteliti.Pada akhirnya bahwa efektivitas pengendalian intern anggaran pada PT Pusat Penelitian Teh dan Kina dalam menunjang efektivitas pengendalian intern telah dipenuhi secara baik , secara prosedur dan system yang berlaku masih banyak kekurangan dalam arti penerapan secara terus menerus tidak dapat di terapkan secara mutlak. yang ada dikarenakan faktor-faktor pendukung yang di terapkan terkendala oleh situasi dan kondisiKata Kunci : pengendalian intern anggaran
ANALISIS LIKUIDITAS DENGAN MENGGUNAKAN METODE LOAN TO ASSET RATIO DAN LOAN TO ASSET DEPOSIT RATIO PADA PT. BANK MANDIRI (PERSERO) TBK Lia Yulianti; Ferin Estelia
Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan (JIKA) Vol 4 No 2: Juni 2015
Publisher : Program Studi Keuangan & Perbankan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/jika.v4i2.390

Abstract

ABSTRAKLikuiditas adalah kemampuan manajemen bank dalam menyediakan dana yang cukupuntuk memenuhi semua kewajibannya maupun komitmen yang telah dikeluarkan kepadanasabahnya setiap saatTujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat perkembangan likuiditasdengan menggunakan metode loan to asset rasio dan loan to deposit rasio pada PT BankMandiri (Persero) Tbk.Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptifdengan menggunakanpendekatan kuantitatif. Teknik penentuan data yang dilakukan adalah dengan menggunakanstudi kepustakaan serta studi lapangan yang terdiri dari observasi dan dokumentasi.Populasipada penelitian ini adalah Bank Mandiri, Bank Permata, dan BTPN, sedangkan sampelnyaadalah laporan keuangan Bank Mandiri.Data yang diperoleh dianalisis dengan cara menghitungtingkat perkembangan likuiditas dari kedua metode yaitu loan to asset rasio dan loan to depositrasio.Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat perkembangan pada PT. Bank Mandiri Tbk.telah sesuai standar bila di ukur menggunakan kedua metode tersebut.Dan bank tersebut bisadikatakan sebagai bank yang sehat.Kata Kunci: Tingkat Likuiditas, LAR, dan LDR
ANALISIS PERANAN MANDIRI TABUNGAN DALAM MENINGKATKAN PERKREDITAN PADA PT BANK MANDIRI CABANG PEMBANTU LEMBANG Maiyaliza Maiyaliza
Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan (JIKA) Vol 4 No 2: Juni 2015
Publisher : Program Studi Keuangan & Perbankan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/jika.v4i2.368

Abstract

ABSTRAKBank adalah Badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak.Tabungan adalah simpanan yang penarikannya hanya dapat dilakukan menurut syarat-syarat tertentu yang disepakati, tetapi tidak dapat ditarik dengan cek, bilyet giro, dan atau alat lainnya yang dipersamakan dengan itu.Metode yang digunakan penulis dalam laporan Tugas akhir ini adalah dengan menggunakan metode daskriptif dengan pendekatan kuantitatif.Sementara teknik pengumpulan data yang dilakukan penulis adalah dengan menggunakan teknik studi kepustakaan dan studi lapangan yaitu berupa observasi dan wawancara.Peningkatan Mandiri Tabungan pada Bank Mandiri Cabang Pembantu Lembang dari tahun ketahun mengalami kenaikan.Peningkatan dimulai dari tahun 2005 samapai 2006.Tetapi pada tahun 2007 mengalami penurunan karena pengeluaran masyarakat lebih besar dari pada pendapatannya maka dari itu jumlah nasabah berkurang sehingga pada tahun itu jumlah tabungan menurun. Tetapi pada tahun selanjutnya yaitu tahun 2008 samapi 2009 kembali mengalami peningkatanDari hasil analisis diperoleh hasil bahwa jumlah mandiri tabungan mempunyai peranan dalam meningakatkan perkreditan pada Bank Mandiri Cabang Pembantu Lembang dibuktikan persentase tahun 2005 sebesar 26,91, tahun 2006 sebesar 16,35, tahun 2007 sebesar 19,70, tahun 2008 sebesar 14,34 , tahun 2009 sebesar 14,34. Hal ini membuktikan Mandiri Tabungan memiliki peranan Dalam Meningkatkan Perkreditan.Kata Kunci : Jumlah Mandiri Tabungan dan Jumlah Kredit
ANALISIS RASIO KREDIT BERMASALAH PADA PT. BANK JABAR BANTEN CABANG CIMAHI Isniar Budiarti; Adam Adiwiguna
Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan (JIKA) Vol 4 No 2: Juni 2015
Publisher : Program Studi Keuangan & Perbankan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/jika.v4i2.369

Abstract

ABSTRAKKredit bermasalah adalah kredit yang didalamnya terdapat hambatan yang disebabkan oleh 2 unsur yakni dari pihak perbankan maupun dari pihak nasabah yang dengan sengaja atau tidak sengaja tidak melakukan pembayaran.Kredit bermasalah pada PT. Bank Jabar Banten disebabkan oleh beberapa factor yaitu factor internal bank, factor eksternal bank, dan faktor debitur.Tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui perkembangan kredit yang bermasalah pada PT Bank Jabar Banten Cabang CimahiCimahi, Untuk mengetahui faktor yang menyebabkan terjadinya kredit bermasalah pada PT. Bank Jabar Banten Cabang CimahiCimahi.Untuk mengetahui dan menganalisis penanganan kredit bermasalah pada PT. Bank Jabar Banten Cabang CimahiCimahi.Metode yang digunakan penulis dalam laporan Tugas akhir ini adalah dengan menggunakan metode daskriptif.Sementara teknik pengumpulan data yang dilakukan penulis adalah dengan menggunakan teknik studi kepustakaan dan studi lapangan yaitu berupa observasi dan wawancara.Perkembangan kredit bermasalah yang terjadi pada PT. Bank Jabar Banten rata-rata mengalami kenaikan tetapi pada tahun 2006 semester II dan tahun 2008 semester II mengalami penurunan sebesar 1% dan 0,19% karena nasabah lebih banyak memninjam kredit pada bank lain, tetapi pada tahun 2009 semester 1 kredit bermasalah mengalami kenaikan menjadi 0,73%.Kredit bermasalah pada Bank Jabar disebabkan oleh faktor internal bank, faktor ekstern dan faktor debitur. Bank Jabar Banten perlu membuat kebijakan untuk menangani kredit bermasalah dan sebelum kredit diberikan pihak bank harus memperhatikan kriteria calon nasabah dan pihak bank sebaiknya harus mempunyai system manajemen yang baik, agar menghindari terjadinya krdiedit bermasalah dan penanganan kredit bermasalah harus secara hati-hati agar kredit yang ditangani bejalan dengan lancar.Kata Kunci Kredit: Kredit Bermasalah
ANALISIS MODAL SENDIRI TERHADAP SISA HASIL USAHA PADA KOPERASI PRIMER KARTIKA ARDAGUSEMA CIMAHI Linna Ismawati
Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan (JIKA) Vol 4 No 2: Juni 2015
Publisher : Program Studi Keuangan & Perbankan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/jika.v4i2.370

Abstract

ABSTRAKPerekonomian Indonesia digerakkan oleh tiga pilar pelaku ekonomi yaitu Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Swasta (BUMS), dan Koperasi. Koperasi merupakan salah satu kekuatan ekonomi yang mendorong tumbuhnya perekonomian nasional. Untuk dapat menjalankan dan meningkatkan kegiatan operasionalnya tersebut, Koperasi memerlukan modal dari para anggotanya yang terdiri dari simpanan pokok, simpanan wajib, dana cadangan serta hibah.Bersumber dari simpanan pokok, simpanan wajib, dana cadangan serta hibah yang para anggota pakai untuk menjalankan dan meningkatkan unit usaha tersebut, di dapat sebuah keuntungan dari usaha setip unit. Keuntungan yang di peroleh koperasi dari hasil modal sendiri yang para anggota pakai pada setiap unit usaha disebut dengan Sisa Hasil Usaha (SHU). Penulis melakuan Penelitian ini,mencoba untuk mengetahui bagaimana Analisis Modal Sendiri Terhadap Sisa Hasil Usaha pada Koperasi Primer Kartika Ardagusema Cimahi.Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode dekriptif. dengan menggunakan pendekatan kualitatif, yaitu penelitian yang kemudian diolah dan dianalisis untuk diambil kesimpulan. Unit analisis dalam penelitian ini adalah laporan keuangan , neraca dan laporan keuangan laba rugi dari Koperasi Primer Kartika Ardagusema yang dipublikasikan. pada tahun 2008 sampai 2014.Hasil Penelitian mengenai Tingkat Modal Sendiri dalam Meningkatkan Sisa Hasil Usaha, dapat disimpulkan bahwa tingkat kenaikan dan kecukupan modal tidak diimbangi dengan meningkatnya sisa hasil usaha, hal ini disebabkan karena di karenakan oleh pengeluaran koperasi yang besar (naik) sehingga perolehan Sisa Hasil Usaha tersebut menjadi berkurang pada tahun 2010 dan 2012Kata Kunci : Modal Sendiri, Sisa Hasil Usaha

Page 1 of 1 | Total Record : 6