cover
Contact Name
Ana siti nurmasyithah
Contact Email
anasitinurmasyithah@gmail.com
Phone
+6282366756766
Journal Mail Official
jstr@pnl.ac.id
Editorial Address
Jalan Banda Aceh-Medan Km 280.3 Buketrata Lhokseumawe
Location
Kota lhokseumawe,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi
ISSN : 1693248X     EISSN : 25491202     DOI : http://dx.doi.org/10.30811/jstr
Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi atau boleh disingkat dengan nama JSTR, berfokus pada banyak Aspek Teknik Kimia, seperti: Teknik Reaksi Kimia, Teknik Kimia Lingkungan, Energi Fosil dan Terbarukan, serta Sintesis dan Pengolahan Material.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi" : 7 Documents clear
MODIFIKASI PLA/KITOSAN DENGAN ESSENSIAL OIL UNTUK APLIKASI ANTIBAKTERIAL Rihayat, Teuku
Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi
Publisher : Politeknik Negeri Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30811/jstr.v16i1.1029

Abstract

Minyak esensial kayu manis (CEO) adalah zat antimikroba alami yang sedang diselidiki untuk kemasan makanan sebagai pengganti bahan kimia sintetis karena kekhawatiran konsumen atas keamanan pangan. Pada penelitian ini Poli asam laktat (PLA) dan kitosan berhasil dimodifikasikan dengan minyak essensial oil (CEO) pada konsentrasi (1,5%, 2%, 2,5%, dan 3% v / v) yang membentuk serat-serat komposit dengan menggunakan metode electrospinning sederhana. Morfologi dari serat-serat komposit dapat dilihat dari PLA / CS-CEO-2.5 menunjukkan stabilitas yang baik dari CEO, sehingga aktivitas antimikroba peningkatan dibandingkan dengan campuran lainnya. Serat PLA / CS-CEO menunjukkan tingkat inaktivasi jangka panjang yang tinggi terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus karena pelepasan berkelanjutan CEO, menunjukkan bahwa maju PLA / CS-CEO fibers memiliki potensi besar untuk aplikasi kemasan makanan aktif
PEMBANGUNAN CLUSTER INDUSTRI DALAM RANGKA MENINGKATKAN PERTUMBUHAN INVESTASI DI ACEH Syafari Syafari
Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi
Publisher : Politeknik Negeri Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30811/jstr.v16i1.630

Abstract

Dengan menipisnya cadangan gas alam pada ladang gas Arun, Aceh,maka produksi gas di PT.Arun NGL juga berhenti, sehingga menyebabkan beberapa industri petrokimia(ASEAN,KKA,Humpus Aromatik,dll) yang berada dikawasan industri Arun juga berhenti operasionalnya, akibat kekurangan bahan baku. Dengan adanya program pemerintah yang mengalihkan PT Arun menjadi receiving terminal, dengan ini penulis ingin membuat suatu konsep klaster industri berbasiskan energi diwilayah Ex.PT.Arun dengan mengunakan metode komperatif dan kompetitif advantage. Dari pembahasan dapat disimpulkan bahwa Infrastruktur sarana dan prasarana serta bahan bakunya telah tersedia kembali sehingga memungkinkan untuk membuat suatu klaster industri energi serta memjalankan industri yang telah ada. Dengan adanya klaster industri energi ini diharapkan dapat terjadinya integrasi industri migas dengan industri petrokimia serta industri hilir lainnya untuk menunjang perindustrian daerah bahkan diharapkan dapat menunjang pertumbuhan industri baru dikawasan Lhokseumawe.
Optimasi Adsorpsi Fe Dan CO2 Dalam Proses Kondensat Amonia PT.PIM Menggunakan Karbon Aktif Pada Fixed Bed Column Dengan Pendekatan Response Surface Methode Brian Marchsal
Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi
Publisher : Politeknik Negeri Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30811/jstr.v16i1.631

Abstract

Penelitian ini mempelajari tentang proses adsorpsi unsur logam Fe dan CO2 di dalam proses kondensat yang menggunakan adsorben karbon aktif dengan sistem aliran kontinyu yang dioptimalkan dilakukan dengan metode respon surface. Konsentrasi awal dan laju alir inlet divariasikan sebagai variabel proses sedangkan waktu breakthrough dan kapasitas adsorpsi sebagai variabel yang diamati. Rasio Ct/C0 memakai ambang batas maksimum konsentrasi kontaminan yaitu 0.025 ppm untuk Fe dan 5 ppm untuk CO2 serta kapasitas adsorpsi pada kondisi breakthrough. Sebuah model pengaruh dari konsentrasi dan laju umpan masuk disusun untuk masing-masing respon dan didapatkan model polinomial kuadratik. Nilai waktu breakthrough dan kapasitas adsorpsi dalam kondisi optimal tidak terdapat perbedaan yang jauh dengan nilai prediksi yang diberikan oleh model. Untuk range C0 Fe : 0.4-0.7 ppm, C0 CO2 : 30-100 ppm dan Qw : 20-30 ml/ menit, variabel optimum yang direkomendasikan adalah C0 Fe : 0.5 ppm, C0 CO2 : 61.38 ppm dan Qw : 30 ml/menit. Hasil eksperimen di dapat waktu breakthrough Fe : 224.5 menit, waktu breakthrough CO2 : 198.4 menit dan kapasitas adsorpsi Fe : 0.029 mg/g, kapasitas adsorpsi CO2 : 3.2 mg/g.
DESULFURISASI DAN PENYERAPAN MERKURI SECARA SIMULTAN DARI BATUBARA PERINGKAT RENDAH (ACEH BARAT) UNTUK APLIKASI POWER PLANT DENGAN ADSORBEN ZEOLIT Yuanda Wattimena
Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi
Publisher : Politeknik Negeri Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30811/jstr.v16i1.632

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengurangi emisi gas SO2 dan logam Hg dengan menggunakan adsorben zeolit. Pengujian ini fokus mengevaluasi rasio optimal adsorben terhadap jumlah batubara dan performa penyerapan serta tidak mengurangi nilai bakar batubara. Ekspremintal awal dimulai dari pencampuran batubara dan zeolit dengan rasio 4%, 6%, 8%, 10% dan 12% yang dibagi dalam bentuk briket dan pulverized. Kedua jenis sampel dibakar secara berurutan pada electrical stainless steel reaction tube furnace pada temperatur pembakaran Fluidized Bed Combustion yaitu 600oC , 700oC dan 800oC dengan laju alir udara disesuaikan. Flue gas hasil pembakaran dianalisa menggunakan Gas Combustion and Emission Analyzer (E4400, E-Instrument). Logam Hg yang diserap oleh zeolit pada bottom ash dianalisa menggunakan NIC Mercury SP Anlayzer. Hasil pengujian menunjukan kinerja zeolit terhadap kapasitas penyerapan logam Hg untuk pembakaran batubara pulverized pada temperatur pembakaran 600oC, 700oC dan 800oC masing-masing didapat pada angka 33,6, 19,25 dan 9,97 ppb/gr serta pada pembakaran briket batubara masing-masing sebesar 59,83, 37,8 dan 24,22 ppb/gr. Secara simultan untuk mengurangi emisi SO2 dan logam berat Hg pada fly ash untuk temperatur pembakaran Fluidized Bed Combustion rasio optimum berkisar antara 6%-8% adsoben zeolit dari jumlah massa Batubara Kaway XVI Kabupaten Aceh Barat.
PENENTUAN LOKASI KILANG KOPI MENGGUNAKAN METODE PUSAT GRAFITY DI KECAMATAN ATU LINTANG KABUPATEN ACEH TENGAH PROVINSI ACEH Melisa Melisa
Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi
Publisher : Politeknik Negeri Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30811/jstr.v16i1.633

Abstract

Pemilihan lokasi kilang kopi yang baik merupakan salah satu hal yang penting dalam perancangan pabrik yang memproduksi hasil pertanian. Kilang kopi ikut menentukan jumlah ketersediaan produksi kopi, mutu kopi dan rasa khas kopi yang dikonsumsikan masyarakat, tingkat harga, pendapatan petani dan konsumen serta turut menentukan ketersediaan lapangan kerja di pedesaan. Kecamatan Atu Lintang merupakan kecamatan dengan areal tanam kopi terluas dan penghasil kopi terbanyak di setiap tahunnya, tetapi hanya memiliki 1 (satu) kilang kopi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan lokasi dan jumlah yang sesuai ditempatkan kilang kopi sebagai usaha perimbangan antara produksi dan pengolahan kopi di Kecamatan Atu Lintang. Dalam hal ini terdapat ketidakseimbangan antara produksi kopi dengan kilang sebagai tempat pengolahan kopi. Dengan demikian perlu dilakukan perencanaan lokasi dan penetapan jumlah kilang kopi yang sesuai. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Pusat Grafiti (Gird), yaitu menentukan lokasi kilang kopi berdasarkan letak geografis dan sumber bahan baku kopi yang mampu meminimalkan jarak dan biaya menuju kilang kopi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lokasi yang sesuai untuk pendirian kilang kopi terletak di desa Atu Lintang. Dapat disimpulkan bahwa penambahan jumlah kilang di Kecamatan Atu Lintang hanya berjumlah satu unit yaitu di Desa Atu Lintang.
MODIFIKASI PLA/KITOSAN DENGAN ESSENSIAL OIL UNTUK APLIKASI ANTIBAKTERIAL Teuku Rihayat; Cut Nurul Fitriyani
Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi
Publisher : Politeknik Negeri Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30811/jstr.v16i1.1482

Abstract

Minyak esensial kayu manis(CEO) adalah zat anti mikroba alami yang sedang diselidiki untuk kemasan makanan sebagai pengganti bahan kimia sintetis karena kekhawatiran konsumen atas keamanan pangan. Pada penelitian ini Poli asam laktat (PLA) dan kitosan berhasil dimodifikasikan dengan minyak essensial oil (CEO)pada konsentrasi(1,5%,2%,2,5%,dan3%v/v) yang membentuk serat-serat komposit dengan menggunakan metode electro spinning sederhana. Morfologi dari serat-serat komposit dapat dilihat dari PLA/CS-CEO-2.5 menunjukkan stabilitas yang baik dari CEO, sehingga aktivitas anti mikroba peningkatan dibandingkan dengan campuran lainnya. Serat PLA/CS-CEO menunjukkan tingkatin aktivasi jangka panjang yang tinggi terhadap Escherichia coli dan Staphylococcusaureus karena pelepasan berkelanjutan CEO, menunjukkan bahwa maju PLA/CS-CEO fibers memiliki potensi besar untuk aplikasi kemasan makanan aktif.
PENGARUH LAJU AIR PENDINGIN (COOLING WATER) TERHADAP PERFORMANSI PROSES DESALINASI AIR PAYAU SECARA EVAPORASI DAN KONDENSASI Munawar Munawar; Alif Taqy Malik; Ramzi Jalal
Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi
Publisher : Politeknik Negeri Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30811/jstr.v16i1.1278

Abstract

Air payau merupakan air yang memiliki salinitas berlebih sehingga air ini tidak dapat di kategorikan sebagai air bersih. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh variasi laju cooling water terhadap laju produk dan mengetahui laju cooling water terhadap kebutuhan energi bahan bakar. Energi bahan bakar yang divariasikan berupa energi listrik (heater) dan biomassa. Sistem kerja berawal dari pendidihan hingga menjadi uap dan kemudian uap didinginkan dengan melewati kondensor hingga menjadi air produk. Hasil dari penelitian ini menunjukkan laju air produk  optimum menggunakan energi listrik sebesar 2,235 mL/menit dan energi biomassa sebesar 4,973 mL/ menit. Kebutuhan energi listrik optimum sebesar 7772,741 KJ/Kg dan energi biomassa 9804,607 KJ/Kg. Hasil pengujian produk air menunjukkan bahwa kualitas air telah memenuhi standar baku air minum permenkes No. 492/ menkes/per/IV/2010.

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2018 2018


Filter By Issues
All Issue Vol 23, No 01 (2025): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 22, No 02 (2024): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 22, No 01 (2024): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 21, No 02 (2023): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 21, No 01 (2023): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 20, No 02 (2022): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 20, No 01 (2022): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 19, No 02 (2021): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 19, No 01 (2021): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 18, No 02 (2020): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 18, No 01 (2020): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 17, No 2 (2019): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 17, No 1 (2019): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 16, No 2 (2018): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 16, No 2 (2018): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 16, No 1 (2018): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 15, No 2 (2017): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI REAKSI Vol 15, No 1 (2017): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 15, No 1 (2017): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 14, No 2 (2016): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 14, No 1 (2016): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 12, No 2 (2014): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 12, No 1 (2014): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 11, No 2 (2013): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 11, No 1 (2013): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 10, No 2 (2012): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 10, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 9, No 2 (2011): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 9, No 1 (2011): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 8, No 2 (2010): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 8, No 1 (2010): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 7, No 2 (2009): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 7, No 1 (2009): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 6, No 2 (2008): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 6, No 1 (2008): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 5, No 2 (2007): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 5, No 1 (2007): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 4, No 2 (2006): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 4, No 1 (2006): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 3, No 2 (2005): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 3, No 1 (2005): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 2, No 2 (2004): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 2, No 1 (2004): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 1, No 2 (2003): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi Vol 1, No 1 (2003): Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi More Issue