cover
Contact Name
Rio Rahma Dhana
Contact Email
riorahma@yahoo.co.id
Phone
+6281515602211
Journal Mail Official
tekniksipil.unisla@yahoo.co.id
Editorial Address
Jl. Veteran No. 53 Lamongan
Location
Kab. lamongan,
Jawa timur
INDONESIA
Civilla : Jurnal Teknik Sipil Universitas Islam Lamongan
ISSN : 25032399     EISSN : 26207222     DOI : https://doi.org/10.30736/cvl
Core Subject :
Jurnal Penelitian Teknik Sipil UNISLA (ISSN2503-2399) adalah jurnal ilmiah yang bertujuan untuk mengkomunikasikan hasil dan riset teknologi dalam rangka untuk pengembangan teknologi di bidang teknik sipil. Sasaran pembaca adalah para ilmuwan, akademis, serta praktisi dari bidang teknik sipil sebagai berikut: Rekayasa Struktural, Teknik Geotek, Rekayasa Sumberdaya Hidrolik dan Air, Rekayasa Transportasi, dan Manajemen Konstruksi.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 2 (2016): September" : 5 Documents clear
ANALISA DISTRIBUSI AIR BERSIH SUMUR BOR DISTRIBUTION ANALYSIS OF WELLBORE CLEAN WATER Pipit Andriani; Nur Azizah Affandy
Civilla : Jurnal Teknik Sipil Universitas Islam Lamongan Vol 1, No 2 (2016): September
Publisher : Litbang Pemas - Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/cvl.v1i2.565

Abstract

ABSTRAK Kebutuhan akan air oleh manusia tidak ada habisnya, terutama air bersih yang layak untuk keperluanrumah tangga bahkan paling pentig untuk minum. Maka hal yang wajar jika sektor air bersih mendapatkan prioritasyang utama. Di wilayah Lamongan khususnya didaerah yang memiliki muka air yang tinggi, pada saat musim kemarau datang sumur warga sebagian besar ikut mengering. Didesa Sukolilo khususnya di dusun Sukolilo terdapatsebuah telaga yang berada di pinggir dusun dengan dimensi panjang 35 meter, lebar 50 meter, dan kedalaman 3meter. Selama ini telaga dimanfaatkan warga yang tidak memiliki sumur pribadi untuk kebutuhan sehari-hari. Dengan hal tersebut maka perlu diketahui warga dusun masih sangat kekurangan air bersih. Tujuan diadakan penelitian ini ialah untuk mengetahui kendala-kendala yang mungkin terjadi pada jaringan pipa distribusi terutama masalah ketersediaan air bersih masih mencukupi atau tidak untuk kebutuhan masyarakat. Metode yang digunakan adalah dengan wawancara, survei jumlah penduduk dan sedangkan untuk perencanaan pipa menggunakan aplikasi loop 0.5. Hasil penelitian yang diperoleh kebutuhan air bersih pada tahun proyeksi ke-15 tahun (2030) diketahui jumlah kebutuhan air masyarakat desa Sukolilo rata-rata 130.612,5 liter/hari dan 345.49,8 liter/hari pada jam puncak. Dengan target pelayanan 60% menggunakan sumur bor. Air sumur bor didusun Sukolilo tergolong bersih. Hal ini diketahui dari hasil angket yang disebar mendapatkan skor 63%. Dan hasil data prosentase angket terlihat skor sebanyak 37% menyatakan cukup puas terhadap sistem pelayanan yang berjalan. Faktor yang mempengaruhi sistem distribusi belum berjalan lancar ialah terjadi masalah karena meteran mengalami kerusakan, dan kebocoran pipa akibat pecahnya dinding-dinding pipa atau kebocoran pipa pada sambungan rumah.
ANALISA KEMACETAN PADA JALAN RAYA SUKOMULYO (Study Kasus Di Desa Manyar – Desa Tenger Kec. Manyar Kab. Gresik) Akhmad Muchlisin; Zulkifli Lubis
Civilla : Jurnal Teknik Sipil Universitas Islam Lamongan Vol 1, No 2 (2016): September
Publisher : Litbang Pemas - Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/cvl.v1i2.566

Abstract

Di sepanjang Jalan Raya Sukomulyo kecamatan Manyar Kabupaten Gresik terdapat berbagai kawasan industri dengan, pemukiman kepadatan rendah dan sedang, serta fungsi kawasan campuran. Tujuan dari penelitian ini, adalah untuk menganalisis factor - faktor yang mempengaruhi kemacetan lalu - lintas di Jalan Sukomulyo. Dari identifikasi permasalahan, ditemukan bahwa penyebab kemacetan lalu lintas di ruas jalan Sukomulyo Kabupaten Gresik, pada jam dan waktu bersamaan, sehingga menimbulkan kemacetan lalu lintas. Hal ini dibuktikan melalui penelitian yang telah dilakukan dengan hasil: Volume lalu lintas yang besar, dengan total volume lalu lintas arah Lamongan - Gresik, dan arah Gresik - Lamongan berjumlah 48155 smp, dimana volume arus lalu lintas arah Lamonag - Gresik lebih banyak atau selisih 145.3 smp. Kinerja jalan menjadi turun LOS = 0,95 (E), karena besarnya volume lalu lintas yang melewati jalan tersebut tidak sebanding dengan kapasitasnya (5951 smp/jam), Jumlah total tipe kejadian hambatan samping di ruas jalan Sukomulyo, adalah orang menyeberang 1298, kendaraan berhenti 1801, dan kendaraan keluar masuk 1578, total hambatan samping yang terjadi di Jalan Sukomuyo adalah 4678, Sistem rambu - rambu lalu-lintas Disepanjang jalan pun kurang mendapat perhatian lebih, seperti lampu rambu lalu-lintas yang tak berfungsi, rambu larangan parkir dan dilarang berhenti yang menyebabkan ada nya kendaraan berhenti untuk parkir sebesar 1801 kendaraan. Ada pula para pejalan kaki yang menggunakan badan jalan untuk berjalan sebesar 1259 pejalan kaki.di karenakan banyak PKL yang berjualan di trotoar yang merampas hak para pejalan kaki, akibat nya tumbuh hambatan samping .
ANALISA BIAYA BANGUNAN PEKERJAAN KONSTRUKSI BAJA MENGGUNAKAN METODE HSPK DAN SNI Faulidatul Khasanah; Sugeng Dwi Hartantyo
Civilla : Jurnal Teknik Sipil Universitas Islam Lamongan Vol 1, No 2 (2016): September
Publisher : Litbang Pemas - Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/cvl.v1i2.567

Abstract

Rencana Anggaran Biaya merupakan alat untuk mengendalikan jumlah biaya penyelesaian pekerjaan secaraberurutan sesuai yang telah direncanakan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui selisih perbandingan harga satuan material, upah dan pekerjaan dan mengetahui mana yang lebih tepat antara penggunaan metode HSPK dan SNIuntuk perhitungan rencana anggaran biaya proyek. Pada perhitungan Rencana Anggaran Biaya (RAB) antara SNI dan HSPK terdapat perbedaan harga satuan. Penulis mencoba menghitung kembali rencana anggaran biaya proyek pembangunan Pasar Tradisional Blimbing Lamongan metode SNI dan HSPK dari Kementrian Pekerjaan Umum Bidang Cipta Karya sebagai dasar perhitungan pada proyek-proyek pembangunan Pasar Tradisional Blimbing Lamongan. Analisa perbandingan biaya pada pekerjaan konstruksi baja pada proyek pembangunan Pasar Tradisional Blimbing Lamongan didapat jumlah Rencana Anggaran Biaya Metode SNI sebesar Rp. 3.833.857.779,56 dan Metode HSPK sebesar Rp. 3.786.269.875,30. Maka selisih jumlah harga dari Metode SNI dan HSPK adalah Rp. 47.587.904,26. Hal ini terjadi karena faktor-faktor yang menyebabkan selisih harga, antara lain: Harga upah/tenaga yang berbeda serta harga bahan bangunan yang berbeda. Untuk koefisien yang dipakai dalam perhitungan menggunakan SNI dari Kementrian Pekerjaan Umum Bidang Cipta Karya.
EVALUASI SISTEM DISTRIBUSI AIR BERSIH DI DESA SENDANGREJO,KECAMATAN LAMONGAN, KABUPATEN LAMONGAN Novi Dian Rosita; Zulkifli Lubis
Civilla : Jurnal Teknik Sipil Universitas Islam Lamongan Vol 1, No 2 (2016): September
Publisher : Litbang Pemas - Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/cvl.v1i2.568

Abstract

Air merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi kehidupan manusia, khususnya Desa Sendangrejo.Sistem pendistribusian air bersih kepada masyarakat merupakan hal yang penting karena mempunyai peranan dalam meningkatkan kesehatan.Pada proses pendistribusiannya dilakukan pengukuran terhadap penggunaan air pada tiap-tiap rumah, sehingga dapat ditentukan kebutuhan air pada tiap-tiap titik layanan di area tersebut.Akan tetapi kebutuhan akan air bersih tersebut dirasakan semakin sulit untuk didapatkan ketika memasuki musim kemarau. Hal tersebut dikarenakan meningkatnya konsumsi air bersih dan semakin berkurangnya jumlah volume air yang ada. Dengan menggunakan metode proyeksi, maka kebutuhan akan air bersih bagi masyarakat Desa Sendangrejo sebesar 80.477,7lt/hr dengan kapasitas air telaga yang digunakan sebagai sumber air bersih saat ini mencapai 4.500.000 liter sedangkan pada musim kemarau (2 bulan) 4.828.663,1 ltr. Maka masih perlu penambahan volume telaga untuk mengatisipasi musim kemarau.Dalam analisa perhitungan perhitungan pipa distribusi memiliki kecepatan aliran dalam pipa mencapai 3,1 m/dt. Debit yang dibutuhkan agar aliran air dalam pipa distribusi mampu sampai pada node yang terjauh, diperlukan debit sebesar Q = 0,93 lt/dt = 0,0093 m3 /dt.Kualitas air telaga di Dusun Jagul saat ini jernih, tidak berwarna keruh dan tidak berbau. Berdasarkan respon dari masyarakat Dusun Jagul diketahui bahwa pelanggan atau pengguna air bersih sangat puas, akan tetapi terkadang air tidak mengalir secara sempurna diakibatkan adanya kebocoran pada pipa.
ANALISA PERSIMPANGAN TAK BERSINYALPADA PERSIMPANGAN TIGA LENGAN Dicky Reza Wisnu Wardhana; Sugeng Dwy Hartantyo
Civilla : Jurnal Teknik Sipil Universitas Islam Lamongan Vol 1, No 2 (2016): September
Publisher : Litbang Pemas - Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/cvl.v1i2.569

Abstract

Masalah lalu lintas sering terjadi di Kabupaten Lamongan. Tundaan – tundaan dan konflik antar pengendara pada persimpangan tak bersinyal sering terjadi terutama pada persimpangan Jalan Veteran – Jalan KiSarmidi Mangunsarkoro Lamongan. Hal ini dipicu dari beberapa faktor yaitu peningkatan jumlah volume lalu lintasdan kurang tertibnya pengguna kendaraan saat melewati daerah persimpangan tak bersinyal. Menganalisa kapasitas dan tingkat kinerja suatu persimpangan tak bersinyal maka dilakukan pengambilan data di lapangan, berupa data geometrik simpang (lebar tiap kaki simpang), jenis dan jumlah kendaraan yang melintasi persimpangan setelah itu dikalikan dengan angka ekivalensi masing – masing kendaraan. Sehingga diperoleh keseragaman dala satuan mobil penumpang (SMP).kemudian dihitung kapasitas dan tingkat kinerja persimpangan yang meliputi derajat kejenuhan, dan tundaan simpang menggunakan metode Manual Kinerja Jalan Indonesia (MKJI). Hasil analisa yang diperoleh volume lalu lintas tertinggi terjadi pada jam 06.45 – 07.00 WIB di setiap harinya dengan volume tertinggi pada hari senin sebesar : 16800 emp/jam. Dan arus lalu – lintas tertinggi pada persimpangan tersebut adalah pada hari Senin yaitu 7680,4 smp/jam, memiliki derajat kejenuhan (DS) sebesar = 4,152 smp/jam, tundaan simpang (DTI) sebesar = 5,667 dan peluang antrian (QP%) sebesar = 1519,48 (bawah) dan 5240,22 (atas). Dari hasil analisa tersebut pada persimpangan Jalan Veteran – Jalan Ki Sarmidi Mangunsarkoro terjadi tundaan – tundaan simpang dan konflik antar kendaraan yang melewati daerah simpang. Maka perlu penataan ulang pada geometrik simpang untuk meningkatkan kinerja dari persimpangan tesebut agar kinerja simpang lebih optimal.

Page 1 of 1 | Total Record : 5