cover
Contact Name
Livana PH
Contact Email
globalhealthsciencegroup@gmail.com
Phone
+6289667888978
Journal Mail Official
globalhealthsciencegroup@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. kendal,
Jawa tengah
INDONESIA
JURNAL PENELITIAN PERAWAT PROFESIONAL
ISSN : 27149757     EISSN : 27156885     DOI : -
Core Subject : Health,
Jurnal Penelitian Perawat Profesional merupakan sarana publikasi karya ilmiah bagi para peneliti kesehatan khususnya perawat profesional. Jurnal Penelitian Perawat Profesional diterbitkan oleh Global Health Science Group. Jurnal Penelitian Perawat Profesional menerbitkan artikel-artikel yang merupakan hasil penelitian dalam lingkup keperawatan yang berfokus pada (10) pilar keperawatan, meliputi: keperawatan anak; keperawatan maternitas; keperawatan medikal-bedah; keperawatan kritis; keperawatan gawat darurat; keperawatan jiwa; keperawatan komunitas; keperawatan gerontik; keperawatan keluarga; dan kepemimpinan dan manajemen keperawatan. Jurnal Penelitian Perawat Profesional diterbitkan pertama kali pada Volume 1 No 1 November 2019. Jurnal Penelitian Perawat Profesional terbit 4x dalam setahun, yaitu bulan Februari, Mei, Agustus, dan November. Artikel penelitian yang dikirimkan ke jurnal online ini akan di-peer-review setidaknya 2 (dua) reviwer. Artikel penelitian yang diterima akan tersedia online setelah proses peer-review jurnal. Bahasa yang digunakan dalam jurnal ini adalah bahasa Inggris atau Indonesia
Articles 1,568 Documents
Efektifitas Diabetes Self Management Education (DSME) terhadap Kepatuhan Penderita Diabetes Mellitus Tipe 2 pada Masa Pandemi Covid-19 Muzaeyanatul Azizah; Husnul Khotimah; Kholisotin Kholisotin
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 2 (2022): Mei 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i2.833

Abstract

Diabetes Self Management Education (DSME) Pada Pasien DM merupakan salah satu aspek yang memegang peranan penting dalam penatalaksanaan DM tipe 2 adalah edukasi. Penelitian bertujuan Efektifitas Diabetes Self Management Education Terhadap Kepatuhan Penderita Diabetes Mellitus Tipe 2 Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Puskesmas Wonosari Kabupaten Bondowoso. Penelitian berlangsung di oktober 2021. Rancangan dalam penelitian ini dengan metode pendekatan cross-Sectional. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 22 responden dan tehnik pengambilan sampling secara accidental sampling. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner sebagai evaluasi pelaksanaan DSME dan kuesioner Morinsky Medication Adherence Scale (MMAS) untuk mengukur kepatuhan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Univariat dan Bivariat dengan uji chi square dengan derajat kepercayaan 95% sehingga jika nilai p ≤ 0,05. Didapatkan p-value 0,002 yang berarti Ho ditolak dan H1 diterima maka, Ada Hubungan Diabetes Self Management Education Terhadap Kepatuhan Penderita Diabetes Mellitus Tipe 2 Pada Pandemi Covid-19 Di Puskesmas Wonosari Kabupaten Bondowoso.
Pengetahuan Ibu tentang Penyakit Kanker Payudara Berhubungan dengan Tingkat Kecemasan pada Pasien Pre Operasi Kanker Payudara Susanto Susanto; Setyo Adi Nugroho; Yudho Tri Handoko
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 2 (2022): Mei 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i2.850

Abstract

Kanker payudara merupakan kanker yang sangat menakutkan bagi wanita, masalah etiologi yang tidak diketahui, masalah pencegahan yang sulit dilaksanakan, dan perjalanan penyakit yang tidak dapat diprediksi, bila sudah pada stadium lanjut, penderita akan memasuki era kesakitan dan kecacatan yang mengerikan di akhir hayat. Keterbatasan pengetahuan pasien terhadap kanker payudara dan tindakan operasi dapat menyebabkan masalah kecemasan dari ringan sampai berat yang mempengaruhi prognosis penyakitnya. Tujuan penelitian ini mengidentifikasi hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang kanker payudara dengan tingkat kecemasan pada pasien preoperasi kanker payudara di Bondowoso. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien kanker payudara yang akan dilakukan tindakan operatif dengan jumlah sampel 80 responden. Tekhnik pengambilan sampel menggunakan Accidental Sampling. Proses pengumpulan data menggunakan kuesioner yang sudah dilakukan uji validitas reliabilitas dengan Cronbach Alpha dan skala HARS untuk tingkat pengetahuan dan tingkat kecemasan pasien kanker payudara. Berdasarkan analisis menggunakan Spearman Rho didapatkan bahwa ada hubungan yang kuat antara tingkat pengetahuan tentang dengan tingkat kecemasan pada pasien preoperasi kanker payudara sebesar 0,002 dan nilai r 0,536. Kesimpulan penelitian ini berarti ada hubungan yang kuat antara pengetahuan ibu tentang kanker payudara dengan tingkat kecemasan pada pasien preoperasi kanker payudara di Bondowoso.
Konsep Diri Berhubungan dengan Efikasi Diri pada Pasien Diabetes Mellitus Uswatun Hasanah; Setyo Adi Nugroho; Kholisotin Kholisotin
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i3.851

Abstract

Diabetes Mellitusmasih menjadi salah satu ancaman bagi kesehatan umat manusia pada abad 21. Setiap perubahan dalam kesehatan dapat menjadi stressor yang mempengaruhi konsep diri. Efikasi diri pada pasien Diabetes Mellitusmenggambarkan suatu kemampuan individu untuk membuat suatu keputusan yang tepat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dengan efikasi diri pada penderita Diabetes Mellitusdi Wilayah Kerja Puskesmas Tapen Kabupaten Bondowoso. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif yang berbentuk korelasional dengan pendekatan cross sectional, dimana peneliti menggunakan kuesioner kepada 101 responden, dengan menggunakan tekhnik Probability Sampling, yang dilaksanakan pada bulan Oktober sampai dengan Desember 2021. Peneliti melakukan editing, scoring, dan tabulating pada kuesioner yang sudah diisi oleh responden kemudian dilakukan uji analisa data menggunakan uji Sperman Rho dengan nilai p sebesar 0,002. Karena nilai p < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima. Kesimpulan : ada Hubungan antara Konsep Diri dengan Efikasi Diri pada klien Diabetes Mellitusdi Wilayah Kerja Puskesmas Tapen Kabupaten Bondowoso Tahun 2021. Sedangkan arah hubungan adalah positif, berarti semakin tinggi Konsep diri maka semakin meningkat Efikasi Diri klien Diabetes Melitus,
Analisis Faktor – faktor yang Mempengaruhi Minat Kunjungan Ulang Rawat Jalan pada Masa Pandemi Covid-19 Hera Kunaini Azizah; Setyo Adi Nugroho; Kholisotin Kholisotin
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i3.853

Abstract

Kejadian Pandemi COVID-19 yang melanda mengharuskan puskesmas untuk merubah sistem alur dan proses pelayanan salah satunya dengan menerapkan protokol kesehatan. Puskesmas merupakan ujung tombak terdepan dalam pembangunan kesehatan yang mempunyai peran cukup besar dalam upaya mencapai pembangunan kesehatan. Penelitian bertujuan menganalisa faktor – faktor yang mempengaruhi kunjungan rawat jalan Pada Masa Pandemi Covid-19 di Puskesmas Wonosari Kabupaten Bondowoso. Jenis rancangan penelitian Cross-Sectional. Sampel di ambil dari jumlah pengunjung rawat jalan di puskesma wonosar Jumlah sampel 82 responden dengan pengambilan data dengan tehnik accidental sampling. Analisis menggunakan uji statistik Regrensi Logistik dengan hasil p ≤ 0,05. Didapatkan p value 0,000 yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima maka, Secara bersama terdapat hubungan antara faktor – faktor yang mempengaruhi kunjungan rawat jalan Pada Masa Pandemi Covid-19 di Puskesmas Wonosari Kabupaten Bondowoson. Rawat jalan merupakan bagian terbesar dari pelayanan kesehatan di puskesmas. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh pada Masa pandemi terhadap minat kunjungan ulang rawat jalan.
Pengaruh Mentimun terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Penderita Hipertensi Illis Mahbubah; Handono Fatkhur Rahman; Vivin Nur hafifah
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i3.874

Abstract

Tekanan darah tinggi juga merupakan penyebab utama penyakit kardiovaskular, yang dikenal sebagai pembunuh nomor satu di dunia. Karena tekanan darah membuat jantung bekerja lebih keras dan memperbesar otot jantung, peningkatan kerja jantung menyebabkan pembesaran dan menyebabkan gagal jantung. Terapi medik dan terapi gizi bisa dilaksanakan untuk mengatasi tdarah tinggi bisa. Diantaranya adalah mentiimun yang tinggi kalium. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh mentimun terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi. Penelitian ini menggunakan pola pre-eksperimental tipe one-group pretest-posttest dengan jumlah sampel sebanyak 50 orang dengan teknik purposive Sampling. Penganalisis dengan uji statistik Uji Paired t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai ρ = 0,000. Sehingga dapat diinterpretasikan bahwa ada pengaruh mentimun terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi.
Pengaruh Dukungan Keluarga dan Peran Perawat terhadap Tingkat Kecemasan pada Pre Operasi Katarak Fatmawati Fatmawati; Sri Astutik; Handono Fatkhur Rahman
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 2 (2022): Mei 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i2.875

Abstract

Pandangan kabur dari lensa mata merupakan gejala dari penyakit katarak. Salah satu cara mengatasi penyakit katarak adalah dilakukan operasi, tindakan operasi inilah yang membuat klien menjadi takut yang mengakibatkan rasa cemas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dukungan keluarga dan peran perawat terhadap tingkat kecemasan pada pre operasi katarak. Metode penelitian yang digunakan penelitian kuantitatif yang berbentuk penelitian korelasional dengan jumlah sampel sebanyak 42 orang dengan teknik Purposive Sampling. Kemudian dianalisis dengan uji statistik Uji Spearman Rank. Dari penelitian diperoleh bahwa Sig F. Change = 0,001 < 0,05 dan angka R2 sebesar 0,533. Kesimpulannya ada pengaruh antara dukungan keluarga dan peran perawat terhadap tingkat kecemasan.
Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Kecemasan Perawat Unit Gawat Darurat di Puskesmas dalam Upaya Pencegahan Covid-19 Inez Wulansari; Handono Fatkhur Rahman; Heri Siswanto; Baitus Sholehah
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i3.876

Abstract

Corona virus adalah virus baru dan penyakit yang disebabkannya ini tidak dikenal sebelum mulainya wabah di Wuhan, Tiongkok, bulan Desember 2019. Tenaga kesehatan yang bekerja menangani pasien positif Covid-19 cenderung lebih tinggi mengalami kecemasasan, depresi, dan insomnia dibandingkan dengan yang tidak. Penelitian ini berujuan untuk menganalisa faktor – faktor apa saja yang berhubungan dengan kecemasan perawat di UGD puskesmas dalam upaya pencegahan covid- 19. Jenis penelitian analitik korelation dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah perawat di UGD yang menangani pasien Covid-19. Dari total 103 responden, didapatkan 82 responden dengan teknik purposive sampling.asil penelitian menggunakan uji regresi logistik multivariat faktor ketersediaan APD nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Jenis kelamin dengan nilai signifikansi 0,041 <0,05. Pengetahuan responden dengan nilai P Value 0,002 < 0,05. Sedangkan nilai sikap P Value 0,004 < 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa faktor yang paling berpengaruh terhadap tingkat kecemasan perawat dalam upaya pencegahan Covid-19 adalah faktor ketersediaan APD, jenis kelamin , pengetahuan responden, sikap responden. Sedangkan usia, status pernikahan tidak mempengaruhi tingkat kecemasan responden.
Pengaruh Pola Asuh Otoriter dan Demokratif Orang Tua terhadap Interaksi Sosial Anak Usia Pra Sekolah (4 – 6 Tahun) Fitriah Fitriah; Zainal Munir; Baitus Sholehah
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i3.877

Abstract

Interaksi sosial anak-anak adalah yang terbaik untuk meningkatkan perkembangan mereka dengan lingkungan, karena anak-anak prasekolah berusia 4 hingga 6 tahun dapat berteman dalam aktivitas yang sama. Banyak cara yang dapat dilakukan oleh orang tua dalam berinteraksi dengan anak selama pengasuhan disebut pola asuh orang tua. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh pola asuh otoriter dan demokratif orang tua terhadap interaksi sosial anak usia prasekolah (4 – 6 Tahun). Penelitian yang digunakan dengan metode penelitian kuantitatif yang berbentuk penelitian korelasional dengan jumlah sampel sebanyak 60 orang dengan teknik Purposive Sampling. Kemudian dianalisis dengan uji statistik Uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh pola asuh Otoriter terhadap Interaksi sosial anak usia prasekolah dengan nilai ρ = 0,000, dan ada pengaruh pola asuh Demokratif terhadap Interaksi sosial anak usia prasekolah dengan nilai ρ = 0,001. Sehingga disimpulkan ada pengaruh antara pola asuh otoriter dan demokratif orang tua terhadap interaksi sosial anak usia prasekolah.
Hubungan Indeks Masa Tubuh dan Rasio Lingka Pinggang Panggul dengan Kadar Gula Darah dan Kolesterol pada Klien Diabetes Mellitus di Instalasi Rawat Jalan Ringga Aditya Dewi; Handono Fatkhur Rahman; Husnul Khotimah
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i3.878

Abstract

Diabetes melitus didefinisikan sebagai suatu penyakit atau gangguan metabolisme kronis dengan multi etiologi yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah disertai dengan gangguan metabolisme karbohidrat, lipid, dan protein yang dapat menyebabkan terganggunya kestabilan Indeks Massa Tubuh, Rasio Lingkar Pinggang Panggul, Kadar Gula Darah dan kolesterol. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan indeks massa tubuh dan rasio lingkar pinggang panggul dengan kadar gula darah dan kolesterol pada klien diabetes mellitus. Penelitian ini menggunakan observasional analitik dengan pendekatan cross sectional dengan menggunakan uji korelasi Pearson. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara indeks masa tubuh dan rasio lingkar pinggang panggul dengan kadar gula darah dan kolesterol dengan nilai pearson correlation 0,64 dengan Sig. (2-tailed) 0,00 atau p value <0,005. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa, semakin tinggi IMT dan RLPP klien Diabetes Mellitus maka semakin tinggi pula kadar gula darah dan kolesterol. Disarankan agar IMT dan RLPP dapat dijadikan sebagai alat atau cara yang sederhana untuk memantau gizi orang dewasa, khususnya yang berkaitan dengan kekurangan dan kelebihan berat badan.
Hubungan Karakteristik Perawat Berhubungan dengan Tingkat Kecemasan Perawat yang Melakukan Perawatan kepada Pasien dengan HIV/AIDS Sondang Ratnauli Sianturi; Kresensia Tania
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/jppp.v4i3.885

Abstract

Penularan HIV/AIDS dapat terjadi bila kontak langsung dengan cairan tubuh pasien penderita melalui hubungan seksual dengan seseorang yang terinfeksi HIV/AIDS, transfusi darah, berbagai jarum suntik, dan dari ibu yang terinfeksi ke anak yang sedang dikandungnya. Tujuan umum dari penelitian yang dilakukan adalah untuk teridentifikasi hubungan karakteristik perawat dengan tingkat kecemasan perawat yang melakukan perawatan kepada pasien dengan HIV/AIDS di RS X. Metode penelitian yang digunakan adalah metode desain analitik cross-sectional dengan Teknik pengambilan data dengan menggunakan lembar kueisoner Zung Self-rating Anxiety Scale yang mengukur kecemasan secara kuantitatif yang disebarkan melalui google from. Dengan jumlah total sampling sebanyak 61 orang. Hasil dari Chi Square didapatkan bahwa tidak ada hubungan antara usia perawat dengan dengan tingkat kecemasan perawat dalam merawat pasien dengan HIV/AIDS di RS X dengan nilai p value 0,570 berada di atas nilai 0,05, tidak ada hubungan antara jenis kelamin perawat dengan tingkat kecemasan perawat dalam merawat pasien dengan HIV/AIDS di RS X dengan nilai p value 0,230 berada di atas nilai 0,05, tidak ada hubungan antara pendidikan perawat dengan tingkat kecemasan perawat dalam merawat pasien dengan HIV/AIDS di RS X dengan nilai p value 1,000 berada di atas nilai 0,05 dan Tidak ada hubungan antara lama kerja perawat dengan tingkat kecemasan perawat dalam merawat pasien dengan HIV/AIDS di RS X dengan nilai p value 1,000 berada di atas nilai 0,05.

Page 26 of 157 | Total Record : 1568


Filter by Year

2019 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 7 No 3 (2025): Juni 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 2 (2025): April 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 7 No 1 (2025): Februari 2025, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 6 (2024): Desember 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 5 (2024): Oktober 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 4 (2024): Agustus 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 3 (2024): Juni 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 2 (2024): April 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 6 No 1 (2024): Februari 2024, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 4 (2023): November 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 3 (2023): Agustus 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 2 (2023): Mei 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 5 No 1 (2023): Februari 2023, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 4 (2022): November 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional (In Press) Vol 4 No 4 (2022): November 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 3 (2022): Agustus 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 2 (2022): Mei 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 4 No 1 (2022): Februari 2022, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 4 (2021): November 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 2 (2021): Mei 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 1 (2021): Februari 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 4 (2020): November 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 3 (2020): Agustus 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 2 (2020): Mei 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 2 No 1 (2020): Februari 2020, Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 1 No 1 (2019): November 2019, Jurnal Penelitian Perawat Profesional More Issue